Baca Juga: Pelatih Timnas Portugal Bosan Ditanya Soal Insiden Cristiano Ronaldo
Asisten pelatih timnas Indonesia, Yeyen Tumena, menyebut bahwa laga uji coba itu sangat berharga dalam persiapan menghadapi Harimau Malaya.
"Uji coba ini bagus buat kami untuk melihat sejauh mana hasil latihan selama dua hari terakhir," kata Yeyen Tumena, dikutip SportFEAT.com dari PSSI.
"Saya melihat para pemain mulai mengerti rencana yang disusun untuk pertandingan tanggal 19 November nanti,"
"Alhamdulillah juga tadi lapangan licin, tapi tidak ada pemain yang cedera. Padahal permainan juga sedikit keras," tambahnya.
Yeyen Tumena juga menyatakan masih mempunyai beberapa catatan bagi Andritany dkk. jelang hadapi Malaysia.
Sebut saja ketajaman lini serang, perebutan bola serta tekanan saat lawan memgang bola.
Lebih lanjut, ia juga menyoroti sisi chemistry antar pemain.
Namun, menurutnya hal itu wajar lantaran karena tidak semua pemain bermain bersama. Sehingga perlu jam bermain bersama.