Find Us On Social Media :

Final Hong Kong Open 2019 - Menilik Keputusan Kontroversial Wasit dalam Laga Anthony Ginting Vs Lee Cheuk Yiu

Pebulu tangkis tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting bersama Lee Cheuk Yiu dalam penyerahan trofi pada Hong Kong Open 2019, 17 November 2019.

SportFEAT.COM - Anthony Sinisuka Ginting harus rela menerima keputusan kontroversial dari wasit yang memimpin pertandingan final Hong Kong Open 2019.

Anthony Sinisuka Ginting keluar sebagai runner-up Hong Kong Open 2019.

Kepastian itu didapat setelah Anthony Sinisuka Ginting harus mengakui keunggulan sang lawan yang juga sekaligus wakil tuan rumah, Lee Cheuk Yiu, pada laga final Hong Kong Open 2019.

Bermain di lapangan 1 Hong Kong Coliseum, Hong Kong, Minggu (17/11/2019), tunggal putra unggulan kedelapan itu kalah dengan skor 21-16, 10-21, 20-22.

Pada pertandingan yang berjalan hingga 1 jam 17 menit itu, Anthony Ginting sempat membuka peluang untuk meraih gelar juara.

Sempat tertinggal 10-15 kemudian 15-18, secara heroik Anthony mampu membalikkan keadaan dan unggul 20-19.

Namun, perjuangan Lee untuk meraih titel kampiun World Tour pertamanya juga tak urung begitu saja.

Lee Cheuk Yiu mampu memaksa adu setting dan meraih match point dalam kedudukan 21-20.

Akan tetapi, reli dramatis terjadi di poin ini.

Baca Juga: Hasil Hong Kong Open 2019 - Takluk, Anthony Sinisuka Ginting Belum Pecah Telur

Netting pengembalian Lee yang sedikit tinggi menjadi sasaran empuk bagi Anthony.

Pukulan atau sergapan Anthony di depan net pun berhasil dan shuttlecok masuk ke area pertahanan Lee.

Namun, di sinilah keputusan sang wasit, Joerg Hupertz (Jerman) mendatangkan banyak pertanyaan.

Wasit menilai sergapan Anthony tersebut fault dan gelar juara pun akhirnya jatuh kepada Lee.