Find Us On Social Media :

SEA Games 2019 - Hadapi Vietnam, Skuad Beregu Putri Indonesia Turunkan Satu Pasangan Dadakan

Sesi foto tim beregu putri Indonesia yang bakal tampil dalam ajang SEA Games 2019

SportFEAT.COM - Cabang olahraga bulu tangkis SEA Games 2019 bakal mulai bergulir pada Minggu (1/12/2019).

Pada SEA Games 2019, cabor bulu tangkis menyediakan tujuh medali emas untuk diperebutkan di Filipina.

Dua medali emas diperebutkan untuk kategori beregu (putra dan putri) sementara sisanya untuk kategori perorangan (tunggal putra, putri, ganda putra, putri, dan campuran).

Menurut rencana, cabor bulu tangkis SEA Games 2019 akan digelar di Muntinlupa Sports Complex, Manila, Filipina.

Pada hari pertama, sebanyak lima pertandingan kategori beregu bakal diselenggarakan dalam dua periode waktu yang berbeda.

Berdasar jadwal yang diterima SportFEAT.com, dua laga kategori beregu putri bakal dilangsungkan mulai pukul 08.00 WIB (+1 WITA, +2 WIT).

Sementara mulai pukul 14.00 WIB (+1 WITA, +2 WIT) giliran tiga pertandingan kategori beregu putra yang dimainkan.

Baca Juga: SEA Games 2019 - Jadwal Cabor Bulu Tangkis Kategori Beregu, Fajar/Rian dkk Langsung Melaju ke Semifinal

Dari sepuluh tim yang berlaga pada hari ini, satu di antaranya tercatat tampil sebagai wakil Indonesia.

Wakil Merah Putih yang dimaksud adalah tim bulu tangkis beregu putri Indonesia.