"Karena sering bertemu, mungkin lawan juga sudah tahu pola kami," ujar Rinov
"Kelebihannya mereka ada dari segi tenaga dan pengalaman. Tapi kami juga jangan mau kalah,” menimpali," ucapnya menimpali.
Rinov/Mentari berhasil melaju ke babak perempatfinal setelah di babak pertama SEA Games 2019 berhasil mengalahkan wakil Filipina, Peter Gabriel Magnaye/Thea Marie Pomar dengan skor 21-18, 21-12.
Baca Juga: SEA Games 2019 - Hadapi Myanmar di Babak Semifinal, Indonesia Punya Rekor Mentereng
Meski berhasil mengalahkan wakil tuan rumah, Rinov/Mentari mengaku sempat mengalami kebuntuan lantaran masalah shuttlecock dan angin.
“Tadi sih masih mencari celah angin dan mempelajari shuttlecock. Karena di sini shuttlecock-nya susah dikendalikan,” kata Rinov.
“Saya juga masih cari-cari pola main yang enak, karena pas latihan kemarin anginnya tidak sekencang hari ini (kemarin-red)," ujar Mentari menambahkan.
"Terus shuttlecock-nya juga beda. Karena ini kan pertama kali kami main juga. Tapi sejauh ini masih oke,” tuturnya memungkasi.
Laga perebutan tiket semifinal SEA Games 2019 antara Rinov/Mentari dengan Nipitphon Phuangphuapet/Savitree Amitrapai bakal dihelat pada Sabtu (7/12/2019) esok.