Find Us On Social Media :

Persebaya Bakal Resmi Umumkan Skuad Baru Jika 'Syarat' Ini Terpenuhi

Pelatih Persebaya, Aji Santoso, saati melatih Bajul Ijo di Lapangan Polda Jatim, Kamis (31/10/2019).

SportFEAT.COM - Persebaya Surabaya tampaknya telah siap mengumumkan skaud baru untuk musim kompetisi tahun 2020.

Berbagai rumor kepindahan pemain-pemain yang masa kontraknya akan habis akhir tahun 2019 ini mulai menyeruak.

Tidak sedikit kabar yang beredar soal bursa transfer pemain seusai gelaran Liga 1 2019 resmi berakhir.

Rumor itupun juga menghampiri kubu Persebaya Surabaya.

Persebaya sendiri menorehkan grafik meningkat pada paruh kedua musim 2019.

Khususnya semenjak ditangani oleh pelatih Aji Santoso.

Selama dinakhodai Aji Santoso, skuad Bajul Ijo tidak pernah menelan kekalahan.

Baca Juga: Keberingasan Conor McGregor Mendadak Luntur Kala Dirinya Kepergok Lakukan Hal Ini

Baca Juga: Shin Tae-yong Beberkan Alasan Lebih Tertarik Latih Timnas Indonesia Ketimbang Klub China

Persebaya pun makin unggul menjelang akhir kompetisi hingga berhasil finis sebagai runner-up Liga 1 2019.

Menjadi salah satu klub papan atas kontestan Liga 1, Persebaya tentu ingin menyambut momentum ini dengan semakin memperkuat komposisi pemain mereka.

Aji Santoso sendiri tidak mengelak jika Persebaya akan melepas peenggawa lama dan mendatangkan beberapa pemain baru.

Akan tetapi, skuad lengkap Persebaya untuk musim 2020 baru akan diumumkan jika satu 'syarat' ini tercapai.

Syarat yang dimaksud adalah berakhirnya masa kontra pemain pada musim 2019 resmi berakhir, yakni per 31 Desember 2019 mendatang, seperi dilansir SportFEAT.com dari laman resmi Persebaya.

Menurut Aji, keputusan ini diambil oleh pihak Green Force lantaran ingin saling menghormati kontra masing-masing pemain.

"Kami mohon Bonek dan seluruh suporter Persebaya bersabar. Kami akan mengumumkan pemain untuk musim 2020 pada waktunya," tutur Aji Santoso.

"Seluruh pemain yang ada di Persebaya kontraknya berakhir 31 Desember atau bahkan akhir Januari 2020. Jadi kami baru bisa mengumumkan siapa saja yang bertahan saat kontrak lama itu berakhir," kata dia melanjutkan.

Baca Juga: Chen Qi Qiu Dicopot dari Jabatan Kepala Pelatih Ganda Putra China

Sampai saat ini belum ada bocoran dari Persebaya soal berapa jumlah pemain yang akan dilepas ataupun jumlah pemain baru yang akan digaet.

Untuk itu, Aji sendiri berharap para suporter Persebaya (Bonek-Bonita -red) akan tetap bersabar dan menunggu habar resmi dari Persebaya.

"Kami bertekad meraih hasil yang lebih baik tahun depan, tentu saja, dimulai dengan skuad yang lebih kuat," kata pelatih 49 tahun asal Malang itu.

"Kami mohon Bonek bersabar untuk menanti siapa saja pemain Persebaya untuk musim 2020, karena kami harus menghormati kontrak yang sedang berjalan," tukasnya.

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Aji Santoso, lagi-lagi menarik bagi redaksi Bolasport.com. . Bakal positif bagi tim ke depannya. . #liga1 #liga12029 #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on