Find Us On Social Media :

Hasil Lengkap Malaysia Masters 2020 - Indonesia Nirwakil di Laga Puncak, Kontingen China Berjaya

Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan saat tampil pada babak pertama Malaysia Masters 2020 di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (7/1/2020).

Pada laga semifinal hari ini, Greysia/Apriyani takluk dalam permainan rubber game dengan skor 19-21, 21-18, 21-19.

Kekalahan juga dirasakan oleh salah satu ganda putra andalan Indonesia, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan.

Juara Dunia 2019 itu harus mengakui keunggulan gadna putra unggulan ketiga asal China, Li Jun Hui/Liu Yu Chen.

Pada pertandingan hari inim Ahsan/Hendra dan Li/Liu sama-sama menampilkan performa terbaik mereka.

Laga kedua pasangan pun berlangsung ketat sejak gim pertama bergulir sampai akhir gim ketiga.

Sama seperti Greysia/Apriyani, Ahsan/Hendra menelan kekalahan dalam permainan tiga gim.

The Daddies takluk datri Li/Liu dengan skor ketat 20-22, 21-19, 22-24.

Adapun ganda putra Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto juga harus mengakui keunggulan lawannya pada semifinal Malaysia Masters 2020.

Mereka kalah dari pasangan senior Korea Selatan, Kim Gi-jung/Lee Yong-dae dengan skor 21-14, 19-21, 15-21.

Sedangkan satu wakil Indonesia lainnya, yakni Hafiz Faizal/Gloria Emanuelle Widjaja kalah dari unggulan teratas asal China, Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

Di sisi lain, kontingen China tengah berjaya pada gelaran Malaysia Masters 2020 kali ini.

Skuad bulu tangkis Negeri Tirai Bambu berhasil meloloskan enam wakil di mana empat wakil di antaranya akan saling berhadapan sekaligus mengunci dua gelar juara.

Berikut hasil lengkap babak semifinal Malaysia Masters 2020, Sabtu (11/1/2020).

Lapangan 1 

Lapangan 2

(*)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Derbi Madrid di Piala Super Spanyol. . Siapa yang favorit juara? . #atleticomadrid #realmadrid #supercopa #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on