Adapun dirinya mulai bertanding tinju pada tahun 1995 di Manado. Dari situ, ayah tiga anak tersebut mulai ikut-ikut seleksi kejuaraan nasional junior 1997.
Bonyx, yang waktu itu baru berusia 14 tahun, mulai meraih prestasi demi prestasi saat mengikuti kejurnas junior.
Kariernya mulai naik saat dia mendapat gelar petinju berbakat. Berbekal prestasi tersebut, Bonyx naik ke kejurnas senior dan tetap meraih gelar juara. Tak butuh waktu lama, dirinya pun dipanggil masuk pelatnas.
Baca Juga: Evan Dimas Resmi Berseragam Persija Jakarta, Ini Alasan di Balik Kepindahannya
Saat di pelatnas, Bonyx mengikuti kejuaraan tinju International President Cup di Bali, dan meraih prestasi gemilang.
Kariernya pun semakin cemerlang saat dirinya menyabet juara di SEA Games dan memperkuat tim Indonesia pada Asian Games 2002.
Pada tahun 2003, Bonyx ikut kualifikasi Olimpiade Athena 2004 dan lolos. Dia pun berhak bertanding di pesta olahraga terakbar sedunia tersebut sebagai satu-satunya petinju dari Indonesia.
View this post on Instagram