Find Us On Social Media :

Jelang Berlaga di Asia Challenge 2020, Persib Lakukan Persiapan Khusus, Apa Itu?

Para pemain Persib berselebrasi setelah mencetak gol ke gawang PSIS Semarang dalam lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Si Jalak Harupat, Rabu (6/11/2019).

"Kami juga buat secara progres selama tiga kali pertemuan di fitness, besok pagi sama hari Selasa tentunya program akan mengalami peningkatan," sambung Yaya.

Lebih lanjut, Yaya menjelaskan bahwa secara keseluruhan program latihan yang dijalani pemain untuk menghadapi turnamen tidak berbeda dengan program selama kompetisi.

Pembedanya hanya dari segi porsi dan intensitas latihan, yang dikarenakan para pemain Persib akan melakoni pertandingan di masa pramusim, ketika kondisi fisik pemain belum dalam performa terbaik.

Selain fokus pada penerapan program yang fokus dalam aspek taktik dan strategi, tim pelatih pun terus menggenjot fisik para pemainnya agar ideal untuk melakoni pertandingan.