Find Us On Social Media :

Indonesia Masters 2020 - Gregoria Mariska Belum Bisa Tembus Pertahanan Rapat Wakil Jepang

Pebulu tangkis tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung, saat bertanding melawan Ratchanok Intanon pada babak kedua Malaysia Masters 2020.

Namun jebolan klub Mutiara Cardinal Bandung ini sempat memperkecil skor hingga kedudukan 15-19, sebelum akhirnya Akane menutup gim kedua dengan skor 15-21.

Pertandingan pun terpaksa dilanjutkan ke babak rubber games.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2020 - Tontowi Ahmad/Apriyani Rahayu Raih Kemenangan dalam Tempo 3 Menit

Di awal gim penentuan ini, Gregoria Mariska berhasil leading dengan skor 2-1.

Kombinasi pukulan yang dilancarkan pemain kelahiran Wonogiri ini benar-benar menyulitkan Akane, yang membuat ia unggul 6-4.

Tetapi, Akane Yamagushi berhasil memanfaatkan kesalahan-kesalahan yang dibuat oleh Jorji hingga kedudukan berbalik 7-10.

Tak ingin mengecewakan publik tuan rumah, Jorji mencoba menyusul ketinggalan poin dari Akane.

Alhasil, Gregoria Mariska pun sukses menutup interval gim ketiga dengan kedudukan 11-10.

Memasuki jeda interval kedua, pertarungan langsung berjalan alot karena kedua pemain saling melancarkan jual-beli serangan.

Namun permainan netting apik yang ditunjukkan oleh Gregoria Mariska berhasil menyulitkan Akane dan membuat ia unggul tiga angka 18-15.

Keunggulan tiga poin tak mampu dipertahankan oleh Gregoria karena sering melakukan kesalahan sendiri hingga kedudukan imbang 19-19.

Baca Juga: Hasil Indonesia Masters 2020 - Shesar Hiren Rhustavito Bukukan Kemenangan Hat-trick Atas Kidambi Srikanth

Di poin kritis ini, pertarungan berjalan sangat ketat hingga dilanjutkan ke babak adu setting.

Kesalahan kedua pemain sering terjadi di babak adu setting ini, kedudukan pun masih imbang 22-22.

Kesalahan Gregoria Mariska di poin-poin kritis membuat Akane unggul dan akhirnya berhasil menutup laga dengan kedudukan 22-24.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Masih didominasi klub asal Inggris. . #fcbarcelona #realmadrid #manchesterunited #bayernmunchen #parissaintgermain #manchestercityfc #liverpool #tottenham #chelsea #juventus #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on