Ditemui selepas pertandingan, Marcus/Kevin pun membeberkan rahasia bisa mengandaskan perlawanan Aaron/Soh.
Marcus/Kevin mengaku kemenangan yang mereka raih karena telah mengetahui pola permainan pasangan ranking delapan dunia itu.
Pasalnya mereka kerap bertemu dengan Aaron/Soh di beberapa pertandingan.
Baca Juga: Indonesia Masters 2020 - Wejangan Ahsan/Hendra untuk Fajar/Rian usai Menangi Derbi Merah Putih
"Kami sudah langsung menekan dari awal, langsung siap," ucap Kevin, dikutip SportFEAT.com dari Badminton Indonesia.
"Kami sering ketemu mereka di Malaysia juga ketemu, kami sudah saling tahu satu sama lain, jadi kami fokus dari awal."
Selain itu, juara Fuzhou China Open 2019 itu juga menyebutkan bahwa mereka telah mempersiapkan laga semi final kemarin dengan baik.
Meski demikian, Marcus/Kevin mengatakan di gim kedua Aaron/Soh bermain lebih baik, belum lagi mereka diuntungkan dengan faktor non-teknis.
"Kami lebih siap dari kemarin, dari awal langsung dapat ritme permainan, jadi banyak dapat poin," ucap Marcus.
"Di gim kedua, tekanan lawan lebih dapat karena anginnya juga. Kami belum dapat feeling-nya game kedua awal, di pertengahan game baru dapat mainnya."
Baca Juga: Rekap Indonesia Masters 2020 - Setor Empat Wakil di Babak Puncak, Indonesia Garang di Kandang!
Sementara itu disinggung mengenai laga final kontra Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan hari ini (19/1/2020), Marcus/Kevin mengaku siap.
Meskipun mereka unggul secara head-to-head 10-2, ganda putra terbaik dunia itu mengaku tetap mewaspadai permainan seniornya itu.
"Nggak ada persiapan khusus, yang penting lakukan yang terbaik," kata Kevin.
"Mereka punya banyak kelebihan, pengalaman banyak, kami sudah hafal satu sama lain, yang pasti kami harus fokus, nggak boleh lengah."
Terlepas dari itu, Indonesia sudah dipastikan menggondol satu gelar di turnamen Indonesia Masters 2020 lewat sektor ganda putra.
Selain nomor ganda putra ini, skuad Merah Putih juga mengirimkan dua wakil di nomor lain, yakni Anthony Sinisuka Ginting di tunggal putra dan Greysia Polii/Apriyani Rahayu di nomor ganda putri.