Find Us On Social Media :

Bek Muda Barito Putera Berhasil Terjaring dalam Skuad Timnas U-19 Pilihan Shin Tae-yong

Selebrasi bek sayap timnas U-19 Indonesia, Bagas Kaffa, setelah mencetak gol ke gawang Hong Kong dalam lanjutan Kualifikasi Piala Asia U-19 2020 di Stadion Madya, Jumat (8/11/2019).

SportFEAT.COM - Dua bek muda Barito Putera berhasil masuk ke dalam jajaran 28 pemain yang lolos seleksi timnas U-19 Indonesia di bawah asuhan Shin Tae-yong.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, telah mengumumkan skuad lengkap timnas U-19 yang akan menjalani pemusatan latihan di Thailand.

Seleksi timnas U-19 Indonesia yang diawasi langsung oleh Shin Tae-yong tersebut telah tuntas digelar di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang.

Tercatat ada 28 pemain yang terpilih dalam seleksi timnas U-19 Indonesia.

Dari 28 pemain tersebut, dua di antaranya adalah bek muda penggawa Barito Putera, Amiruddin Bagas Kaffa dan Mochammad Yudha Febrian.

Dilansir SportFEAT.com dari laman resmi Barito Putera, Bagas Kaffa sendiri mengaku bersyukur mampu terjaring dalam susunan pemain timnas U-19 Indonesia pilihan Shin Tae-yong.

"Alhamdulillah bisa terpilih. Tanggal 20 (Januari 2020) nanti berangkat (ke Thailand)," ucap Bagas Kaffa.

Seluruh 28 pemain yang lolos seleksi timnas U-19 Indonesia tersebut memang bakal segera menjalani pemusatan latihan atau Training Center (TC) di Thailand.

Baca Juga: Comeback Sempurna Conor McGregor, Habisi Donald Cerrone dalam 40 Detik!