Baca Juga: Pebulu Tangkis Cantik Australia Ungkap Menu Kuliner Favoritnya di Indonesia, Apa Itu?
Di sisi lain, dengan kekalahan dari Marcus/Kevin kali ini, Ahsan/Hendra masih harus dibuat penasaran.
Sebab, kekalahan ini merupakan kekalahan ke-10 secara beruntun yang harus dialami The Daddies dari Marcus/Kevin.
Meski begitu, kemampuan Ahsan/Hendra tetap tidak bisa dikesampingkan.
Pasalnya sepanjang bergulirnya laga, Ahsan/Hendra tak sedikitpun menampakkan sikap mudah menyerah.
Bahkan di gim kedua, Ahsan/Hendra sempat bangkit, dari tertinggal 3-12, mereka berhasil mempertipis ketertinggalan menjadi 15-16.
Sudah saling mengetahui kelemahan dan kelebihan masing-masing jelas menjadi bekal amunisi tersendiri bagi keduanya. Apalagi, kedua pasangan kerap berlatih bersama di pelatnas Cipayung Jakarta.
Jalannya Pertandingan
Ahsan/Hendra tampil langsung agresif. Seolah tak ingin terlambat panas, Ahsan/Hendra berhasil terus melancarkan serangan hingga unggul cepat 6-2.
Ahsan/Hendra benar-benar mendominasi permainan depan net.
Namun beberapa kesalahan sendiri membuat perolehan skor beruntun mereka terhenti.
Marcus/Kevin juga tampil agresif dan berhasil menyamakan kedudukan menjadi 7-7.
Kedua pasangan semakin mempercepat tempo permainan hingga skor berjalan cukup ketat hingga 9-9.
Marcus/Kevin berbalik unggul saat backhand drive Hendra membentur net.
Tetapi kemudian giliran Marcus/Kevin yang melakukan dua kesalahan sendiri.
Skor pun menjadi 11-10 untuk keunggulan The Daddies.