Find Us On Social Media :

Pembuktian Nyata Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, Melesat ke Final Thailand Masters 2020 Usai Terdepak dari Pelatnas

Ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi (jersey biru) resmi dicoret dari pelatnas BAM 2020.

SportFEAT.COM - Keberhasilan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi melesat ke babak final Thailand Masters 2020 jelas menjadi pukulan telak bagi Asosiasi Bulu Tangkis Malaysia (BAM).

Pasangan ganda putra Malaysia, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi, membuktikan kemampuan mereka dengan berhasil melesat ke babak final Thailand Masters 2020.

Kepastian itu didapat setelah Ong Yew Sin/Teo Ee Yi memetik kemenangan pada babak semifinal Thailand Masters 2020, Sabtu (25/1/2020).

Berhadapan dengan ganda putra Taiwan, Lee Jhe-Huei/Yang Po-Hsuan, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi mampu keluar sebagai pemenang dalam permainan dua gim langsung.

Pada laga yang dihelat di lapangan 2 Indoor Stadium Huamark, Thailand tersebut, Ong/Teo menang dengan skor 21-17, 21-14 dalam tempo yang cukup cepat yakni 25 menit.

Ong/Teo pun berhak melaju ke partai puncak Thailand Masters 2020.

Di babak final Thailand Masters 2020 yang akan bergulir pada Minggu (26/1/2020), mereka akan ditantang oleh Huang kai Xiang/Liu Cheng (China).

Baca Juga: Terungkap, Inilah Desain dan Harga Jersey Baru Timnas Indonesia, Mulai 200 Ribuan