Find Us On Social Media :

Rindu Pijak Final, Ganda Campuran Nomor Satu Malaysia Bidik Target ke Turnamen Tertua

Pasangan ganda campuran Malaysia, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying, berpose setelah menjalani laga semifinal Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Jumat (19/7/2019).

Baca Juga: Inilah Poin Positif yang Didapat Shin Tae-Yong setelah Timnas U-19 Dipermalukan Tim Universitas

Adapun pada beberapa kompetisi level atas, Chan/Goh masih kerap terjegal.

Tahun ini, Chan/Goh sempat nyaris kembali naik podium saat berhasil mencapai babak semifinal Malaysia Masters 2020.

Namun, harapan mereka pupus saat mereka gagal mengatasi Wang Yi Lyu/Huang Dong Ping (China).

Adapun di Indonesia Masters 2020 pekan lalu, mereka tersisih di perempat final usai kembali takluk dari wakil China yang lain yakni Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong.

"Kami menganggap ini adalah awal yang bagus di awal tahun, tapi kami tetap punya pr besar untuk mengatasi para lawan dari China," kata Goh Liu Ying dikutip SportFEAT.com dari The Star.

Berbekal awal yang baik ini, Chan Peng Soon/Goh Liu Ying yang sudah rindu kembali naik podium pun membidik target besar pada turnamen tertua sekaligus prestisius, All England Open 2020.

All England Open 2020 sendiri digelar pada 11-15 Maret mendatang.

Baca Juga: Pemkot Solo Tunjukkan Respons Positif atas Penunjukan Stadion Manahan sebagai Venue Piala Dunia U-20

Chan/Goh pun mengaku memiliki persiapan sekitar satu bukan untuk mempersiapkan diri di ajang World Tour Super 1000 tersebut.

"Kami memiliki lebih dari satu bulan untuk mempersiapkan diri. Mudah-mudahan Peng Soon dan saya tetap berada dalam kondisi terbaik kami dan mampu membuat lawan-lawan kami kewalahan," kata Goh.

"Pasti akan menyenangkan sekali jika kami mampu kembali memijak final lagi," ungkapnya.

Chan Peng Soon/Goh Liu Ying sendiri sejatinya pernah berhasil melesat ke partai puncak All England Open pada tahun 2017.

Namun, saat itu mereka harus puas menjadi runner-up setelah kalah dari Lu Kai/Huang Ya Qiong (China) dengan skor 21-18, 19-21, 16-21.

(*)

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

PERCAKAPAN SEMALAM Di luar fans The Reds di menit ke-80: Liverpool mungkin saja akhirnya tidak memenangkan laga hari ini. Liverpool: #premierleague #ligainggris #gridnetwork #liverpool #liverpoolfc #wolves

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on