Find Us On Social Media :

Shin Tae-Yong Ditarget Bawa Timnas Indonesia Tembus Ranking 150 FIFA, Bisakah?

Manajer sekaligus pelatih timnas Indonesia asal Korea Selatan, Shin Tae-yong.

Dilansir SportFEAT.com dari laman resmi PSSI, skuad besutan Shin Tae-Yong tersebut ditargetkan untuk bisa menembus ranking 150 FIFA.

Adapun dalam update per tanggal 19 Desember 2019, mereka masih tertahan di urutan ke-173.

"Untuk target timnas senior putra yakni menembus ranking 150 FIFA, finalsi Piala AFF 2020, dan menyelesaikan tiga pertandingan sisa Kualifikasi Piala Dunia 2022 dengan hasil positif," tulis PSSI dalam laman resminya.

Timnas senior sendiri akan memulai kiprah mereka di turnamen internasional pada 26 Maret 2020 mendatang dengan menghadapi tuan rumah Thailand dalam Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.

Selanjutnya, masih di Grup G, tanggal 31 Maret 2020, Indonesia akan menjamu Uni Emirat Arab di Jakarta sebelum bertandang ke Vietnam untuk melakoni partai terakhir.

Rencananya, duel antara Indonesia dan Vietnam akan bergulir pada 4 Juni 2020.

Baca Juga: Terlampau PeDe, Petarung UFC Ini Sesumbar Khabib Nurmagomedov Tak Mampu Menjatuhkannya

Sementara itu, untuk timnas U-23, meski tidak ada kalender internasional pada 2020, namun berbagai program akan dijaankan sepanjang tahun ini.

Program tersebut adalah persiapan SEA Games 2021 dan Kualifikasi Piala Asia U-23 2022.

Untuk itu, mereka akan menjalani empat kali pemusatan latihan, juga dengan durasi 14 hari.

Adapun timnas putra U-19 akan mengikuti program Piala AFF U-19 di Indonesia dan Piala Asia U-19 di Uzbekistan tahun ini.

Khusus untuk timnas U-19, PSSI menargetkan mereka meraih gelar juara Piala AFF U-16 dan menembus babak perempat final Piala Asia U-16.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bruno Fernandes dalam perjalanan menuju Old Trafford. . #manchesterunited #oldtrafford #premierleague #ligainggris #gridnetwork #superballid #bolastylo

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on