Find Us On Social Media :

David da Silva Sebut Persaingan Liga 1 2020 Bakal Semakin Sengit Usai Melihat Pergerakan Transfer Pemain Musim Ini

Penyerang Persebaya Surabaya, David da Silva merayakan golnya ke gawang Bhayangkara FC, Sabtu (31/8/2019)

SportFEAT.COM - Striker Persebaya, David da Silva, langsung memprediksi bahwa Liga 1 2020 bakal berlangsung semakin sengit setelah melihat transfer pemain yang terjadi di klub-klub papan atas Indonesia.

David da Silva baru saja kembali ke Indonesia setelah menuntaskan masa liburannya di Brasil bersama keluarga.

Kendati menghabiskan masa liburan selama akhir musim lalu di luar Indonesia, nyatanya David da Silva tetap melek soal pergerakan bursa transfer pemain Liga 1 kali ini.

Striker yang berhasil menjadi top skorer Persebaya musim lalu itu menyebut bahwa persaingan Liga 1 2020 akan terasa semakin sengit.

Hal itu tidak lepas dari semakin gencarnya klub-klub Liga 1 Indonesia merekrut pemain mumpuni baik lokal maupun asing.

David da Silva menyoroti beberapa klub Liga 1 yang dinilainya bakal menjdai pesaing berat Persebaya, di antaranya Persija, Bhayangkara FC, Persib dan juara bertahan, Bali United.

Baca Juga: Songsong Kompetisi Liga 1 2020, Arema FC Kian Beraroma Kental Amerika Latin

Baca Juga: Pengakuan Mengejutkan Roger Federer Usai Tumbang Melawan Novak Djokovic di Australian Open 2020

"Saya rasa musim ini akan berat. Persija, Bhayangkara, Persib, Bali United menjadi lebih kuat di liga nanti," ungkap David da Silva dikutip SportFEAT.com dari Persebaya.id.

Bali United sukses mempertahankan beberapa pemain andalan mereka yang mengantarkan Serdadu Tridatu menjadi kampiun musim lalu.

Sementara, Persib dan Bhayangkara FC juga meramu tim tak kalah apik demi mengarungi Liga 1 2020.

Adapun yang terbaru, Persija Jakarta baru saja resmi kedatangan Marc Klok dan kini dikabarkan tinggal menunggu kedatangan eks pilar Juventus, Marco Motta.

Tantangan baru yang akan dihadapi Persebaya, selaku runner-up Liga 1 2019, memang cukup berat.

Meski begitu, David da Silva meyakini bahwa Persebaya siap menyambut kompetisi sengit Liga 1 2020 berkat amunisi pemain yang tidak kalah mumpuni musim ini.

Seperti diketahui, skuad Bajul Ijo arahan Aji Santoso kini diperkuat Makan Konate, Angga Saputra, Rivky Mokodompit, Arif Satria, Mountala Zoubairou Garba Daniel, Nasir, Ricky Kambuaya, Patrich Steve Wanggai dan juga Hambali.

"Saya pikir Persebaya telah melakukan pekerjaan yang sangat baik di bursa transfer," ucap David da Silva.

"Pelatih dan manajemen telah membawa pemain-pemain yang sangat bagus dengan semangat bagus,"

"Saya berharap mereka yang datang bisa membantu Persebaya lebih baik dari musim lalu," imbuhnya.

Menjadi pemain yang menyandang top skorer musim lalu tak membuat pemain 30 tahun tersebut terbebani.

Baca Juga: Lin Jarvis Blak-blakan Soal Keputusan Final Yamaha Melengserkan Valentino Rossi

Sebaliknya, hasil manis yang telah ia peroleh tersebut dijadikannya cambukan semangat untuk menyongsong Liga 1 2020 bersama para penggawa Persebaya lainnya.

"Kami harus berjuang, saya tidak terlalu memikirkan berapa gol atau asis yang saya cetak," kata David da Silva.

"Saya melihat skuad Persebaya sekarang juga kedatangan pemain berkualitas. Kami memiliki peluang di liga. Saya harap Persebaya bisa menjadi tim yang bercokol di puncak pada akhir musim," tukasnya.

(*)

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

@leomessi mencapai dua catatan angka 500 hari ini. . Benar-benar alien. . #barcelona #fcbarcelona #messi #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on