Find Us On Social Media :

Supriadi Persembahkan Gol Perdana Bersama Persebaya Surabaya untuk Dua Sosok Paling Berjasa Baginya

Winger Persebaya Surabaya, Mochamad Supriadi, merayakan gol yang dicetaknya pada laga pembuka Persebaya Surabaya di Piala Gubernur Jatim 2020 yang berlangsung di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Senin (10/2/2020).

Nama terakhir yang disebut bahkan menjabat sebagai kapten tim.

Selain itu, tim asal Kota Pahlawan ini juga mengandalkan dua rising star Hambali Tholib (19) dan Mochamad Supriadi (17).

Para pemain muda Persebaya ini pun tak canggung bekerjasama dengan para pemain senior seperti M. Alwi Slamat (23), Ricky Kambuaya (23), Bayu Nugroho (27) dan Patrich Wanggai (31).

Baca Juga: Pelatih Inter Milan Meyakini Perebutan Gelar Juara Liga Italia Tergantung Performa Juventus

Laga perdana bersama tim senior Persebaya Surabaya musim ini tentu tak akan dilupakan oleh para pemain muda Bajul Ijo.

Tak terkecuali bagi Mochamad Supriadi, yang juga mencetak satu gol ke gawang kiper Fakjar Setiajaya.

Pemain berjulukan Quick Supri itu mengaku sangat senang dengan gol perdana yang ia cetak untuk tim profesional pertamanya itu.

Pemain berusia 17 tahun itu juga menyebut gol yang ia cetak dipersembahkan untuk dua sosok yang paling berjasa dalam hidupnya yaitu orang tuanya.

"Saya sangat senang dan bangga. Ini untuk kedua orang tua saya yang sakit, karena tadi belum sempat pamit (berangkat bertanding)," ujar Supriadi, dikutip SportFEAT.com dari Persebaya.id.

"Untuk Bonek juga yang mendukung kami," katanya menambahkan.