Find Us On Social Media :

Alih-alih Datangkan Pep Guardiola, Gianluigi Buffon Malah Ingin Maurizio Sarri Bertahan di Juventus

Kiper Juventus, Gianluigi Buffon, jelang tes medis, Kamis (4/7/2019) waktu setempat.

Baca Juga: Mathias Boe, Rival Bebuyutan Marcus/Kevin yang Bakal Gantung Raket Tahun Ini

Ditengah keinginian petinggi-petinggi Juventus yang menanti sosok Guardiola dalam klubnya, salah satu pemain Juventus justru ingin Sarri tetap bertahan.

Pemain yang dimaksud adalah Gianluigi Buffon.

Penjaga gawang sekaligus pemain paling senior di Juventus tersebut lebih memilih agar Sarri tetap bersama Juventus sampai musim depan.

Salah satu hal yang jadi perhatian Buffon apabila posisi pelatih kembali diganti adalah masalah adaptasi.

Menurut Buffon, mengganti pelatih baru akan membutuhkan waktu untuk sebuah perubahan.

"Mengganti pelatih adalah hal yang memerlukan sebuah proses berbeda dan hal tersebut membutuhkan waktu," ujar Buffon dilansir SportFEAT.COM dari Goal.

Menelan dua kekalahan dan meraih satu hasil imbang dalam lima laga terakhir yang dimainkan oleh Juventus emmang membuat posisi Sarri di ujung tanduk.

Tak sedikit banyak pihak yang menjadikan Sarri sebagai sasaran hujatan dari para penggemar Juventus.

Namun demikian, masih menurut Buffon, mengganti pelatih untuk saat ini bukanlah hal yang paling dibutuhkan Juventus.

Menurut penjaga gawang berusia 42 tahun tersebut dengan mempertahankan Sarri, Juve tidak perlu memulai sesuatu dari awal untuk sebuah perubahan yang akan dilakukan.

(*)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kapten Barcelona, Lionel Messi, mengakui bahwa klubnya masih mengincar Neymar hingga saat ini. "Neymar menunjukkan bahwa ia sudah tidak sabar ingin kembali ke Barcelona," ujar Messi. "Dia selalu merasa menyesal telah meninggalkan klub ini," kata pemain asal Argentina tersebut. Bursa transfer musim panas tahun depan bisa menjadi ajang pertarungan Barcelona dan Real Madrid untuk memperebutkan Neymar. #lionelmessi #barcelona #campnou #neymar #psg #parisaintgermain #bolastylo #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on