Find Us On Social Media :

Makan Konate Punya Keyakinan Khusus Soal Kans Persebaya Juarai Liga 1 2020

Kapten Persebaya Surabaya, Makan Konate, melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Madura United pada ajang Piala Gubernur Jatim 2020.

SportFEAT.COM - Gelandang baru Persebaya, Makan Konate, punya keyakinan khusus soal peluang Persebaya mampu juarai Liga 1 2020.

Makan Konate menjadi salah satu pemain bintang yang cukup banyak diperbincangkan baru-baru ini.

Salah satu penyebabnya adalah performa apik yang berhasil dia tunjukkan tatkala memperkuat Persebaya pada laga-laga Piala Gubernur Jatim 2020.

Meski baru bergabung pada awal Februari 2020 lalu, penampilan Makan Konate justru langsung mengundang decak kagum.

Menjadi salah satu pemain yang ikut mengantarkan kemenangan Persebaya di Piala Gubernur Jatim 2020, Konate mengaku amat bersyukur.

Terlebih, kompetisi Piala Gubernur Jatim 2020 menjadi penampilan perdana pemain asal Mali tersebut.

Baca Juga: Vita Marissa Sebut Satu Catatan Positif dari Kekalahan Dramatis Teges/Indah di Austrian Open 2020

Baca Juga: Cara Unik Bali United Perkenalkan Jersey Baru untuk Arungi Liga 1 2020

"Alhamdulillah, terima kasih banyak untuk Tuhan, yang telah memberi hasil dan rezeki yang bagus, semua dari Tuhan," ungkap Makan Konate dikutip SportFEAT.com dari Surya.

"(Gelar juara) ini bagus untuk tim, Kami sudah kompak, kami harus kerja lagi. saya percaya dengan tim. Kami tengah melakukan persiapan, kurang lebih 10 hari lagi kami mulai Liga 1 2020," ucap Konate.

Kekompakan tim yang dirasakan Makan Konate dalam skuad Bajul Ijo rupanya diakui menjadi salah satu faktor yang membantunya tampil padu dengan para penggawa Persebaya lainnya.

Tak cuma itu saja, hal tersebut juga ternyata menambah keyakinan Konate soal peluang Persebaya juara Liga 1 2020.

"Semua pemain baik-baik dengan saya. kami bercanda dan latihan. Tidak ada masalah dengan semua pemain," ujar pemain 28 tahun itu.

"Kami percaya dengan teman-teman. Semoga tahun ini kami lebih kompak dan solid. Bisa bikin banyak gelar tahun ini," tandasnya.

Pada musim lalu, Persebaya berhasil tampil gemilang sejak berada di bawah asuhan pelatih Aji Santoso.

Dari sembilan laga Liga 1 2019 terakhir yang dimainkan, Persebaya sama sekali tidak menelan kekalahan dan sukses melesat ke posisi runner-up dalam klasemen akhir.

Adapun pada pertandingan perdana Liga 1 2020 mendatang, Persebaya dijadwalkan bakal bersua dengan Persik Kediri.

(*)

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on