Find Us On Social Media :

Freeeport Masih Setia Temani Persipura Jayapura Arungi Liga 1 2020

Kostum Persipura di Liga 1 2020.

SportFEAT.COM - Persipura Jayapura sudah menentukan sponsor yang akan mendanai klub tersebut selama gelaran Liga 1 2020.

PT. Freeport yang musim lalu menjadi sponsor utama bagi Persipura kembali berkomitmen untuk menjadi sponsor utama pada musim 2020.

Kepastian tersebut dikonfirmasi langsung oleh Wakil Presiden Bagian Komunikasi PT Freeport, Riza Pratama.

 Baca Juga: Virus Corona Meluas, All England Open 2020 Masih di 'Jalur Aman'

Menurutnya PT. Freeport akan terus berkomitmen mendukung klub kebanggan masyarakat Papua yaitu Persipura.

"Sesuai dengan komitmen Freeport untuk mendukung klub kebanggaan masyarakat Papua Persipura Jayapura pada tahun 2020 (kami kembali) menjadi sponsor" ujar Riza Pratama dilansir SportFEAT.COM dari Antara.

Baca Juga: Kalah Lagi, Tiket Liga Champions Eropa Leicester Terancam Dicuri Pesaing Terdekatnya

Riza Pratama juga menyebutkan besaran dana yang akan dikucurkan PT Freport masih sama seperti tahun lalu.

"Untuk besaran dana disesuaikan dengan perjanjian bersama antara Persipura dengan PT Freeport" ujar Riza Pratama.

Riza Pratama sendiri berharap klub Persipura dapat terus berprestasi dengan kucuran dana yang dberikan oleh PT. Freeport.

"Harapan semua penggemar Persipura Jayapura dan masyarakat di Tanah Papua tahun ini prestasi Persipura bisa lebih meningkat di ajang Liga 1" ujar Riza Pratama.

Persipura Jayapura sendiri diketahui musim lalu berhasil finish di posisi ketiga Liga 1 2019.

Hasil itu tak lain juga disebabkan oleh pengambilan alih kemudi kepelatihan oleh Jackson F Thiago pada pertengahan musim tahun lalu.

(*)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Kapten Real Madrid, Sergio Ramos, kini menjadi salah satu pemain dengan koleksi kartu merah terbanyak di Liga Champions. Ramos memiliki rekor kartu merah yang sama dengan Zlatan Ibrahimovic dan Edgar Davids. Ketiga pemain tersebut sudah mengoleksi empat kartu merah di Liga Champions. #sergioramos #ibrahimovic #edgardavids #realmadrid #ligachampions #uefachampionsleague #bolasport #bolastylo #superballid #sportfeat #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on