Find Us On Social Media :

Dituduh Pecahkan Botol Sampel, Sun Yang Dapat Hukuman Skors 8 Tahun

Perenang asal China, Sun Yang, mendapat hukuman skor selama delapan tahun akibat kisruh tes doping pada 2018.

SportFEAT.COM - Perenang andalan China, Sun Yang, dijatuhi hukuman skors selama delapan tahun akibat pelanggaran doping.

Rekam jejak kontroversial Sun Yang kembali terangkat.

Pengadilan Arbitrasi Olahraga (CAS) telah merilis pernyataan resmi pada Jumat (28/2/2020) tentang hukuman skors yang kepada Sun Yang.

Hukuman yang dijatuhkan CAS kepada Sun Yang ini merupakan buah dari hasil banding Badan Anti-Doping Dunia (WADA).

WADA gencar menyuarakan banding mereka ke CAS setelah melihat adanya hal janggal dari Federasi Renang Internasional (FINA).

Sebelumnya, FINA secara mengejutkan 'membersihkan' nama Sun Yang atas dugaan pelanggaraan doping yang dilakukan perenang 28 tahun itu pada September 2018 silam.

Kala itu, Sun Yang dituduh memerintahkan seseorang untuk memecahkan botol-botol berisi sampel darahnya dengan palu, seiring dengan adanya uji tes doping yang dilaksanakan di vila atlet di Zheijang.

Baca Juga: Dampak Virus Corona, Tim Bulu Tangkis Korea Selatan Terancam Gagal Tampil di All England Open 2020