Dalam sebuah wawancara, Wayne Rooney menginginkan Manchester United kalah dalam menghadapi timnya nanti.
"Jelas, saya ingin Manchester United kalah," ujar Rooney dilansir SportFEAT.COM dari Mirror.
Pernyataan tersebut bukan berlaku untuk selamanya.
Sebab, setelah itu pemain 34 tahun yang juga pernah menjadi pilar timnas Inggris tersebut menegaskan bahwa keinginan untuk melihat Man United kalah hanya dalam laga melawan Derby County tersebut saja.
Usai pertandingan nanti, Rooney bakal kembali menjadi pendukung setia Manchester United. "Setelah itu (pertandingan usai) saya akan kembali menjadi penggemar dan ingin mereka (Manchester United) menang lagi," jelas Rooney.
Baca Juga: Cegah Meluasnya Virus Corona, Pelatih Persib Tak Masalah Bermain Tanpa Penonton
Wayne Rooney sendiri memang memiliki cerita panjang bersama tim pengoleksi 20 gelar liga Inggris tersebut.
Diketahui Rooney telah membela Setan Merah selama 13 tahun terhitung sejak 2004 hingga 2017.
Berbagai gelar telah disumbangjan bersama Manchester United, lima gelar Liga Inggris, satu gelar Liga Champions Eropa, dan juga satu gelar Piala FA.
Selama berseragam Manchester United pria berusia 34 tahun sudah pernah merasakan ban kapten pada dua musim terakhirnya.
(*)