Find Us On Social Media :

Tajir Melintir, Floyd Mayweather Ingin Akuisisi Salah Satu Klub Liga Inggris

Floyd Mayweather usai menang TKO melawan Conor McGregor, Minggu (27/8/2017).

SportFEAT.COM- Floyd Mayweather petinju yang terkenal akan kekayaannya berencana mengakuisisi Newcastle United yang saat ini bermain di Liga Inggris.

Flyod Mayweather petinju asal Amerika Serikat ini memang terkenal sukses di atas ring.

Dipercaya dari aksi tangkasnya diatas ring, petinju berjulukan The Money itu dapat menghasilkan setidaknya satu miliar dollar Amerika atau setara dengan 14 triliun rupiah.

Floyd Mayweather sendiri pernah dinobatkan sebagai atlet dengan pendapatan tertinggi di dunia mengalahkan atlet tersohor seperti Cristiano Ronaldo dan Tiger Woods.

Dari kekayaan yang ia dapatkan selama berkarier menjadi petinju, timbul ide unik.

 Baca Juga: Sempat Digadang-gadang Merumput Ke Serie A, Pemain Muda Manchester United Ini Malah Perpanjang Masa Baktinya

Dilansir SportFEAT.COM dari TMZ, Mayweather tertarik untuk membeli Newcastle United.

Klub yang bermarkas di St. James Park ini memang sedang mengalami konflik dengan para penggemar.

Dimana para penggemar Newcastle United ingin sang pemiliki saat ini Mike Ashley untuk turun jabatan.

Banyak keputusan kontroversial yang telah dibuat oleh sang pemilik.

Salah satunya adalah mengganti nama stadion menjadi nama suatu perusahaan merk olahraga.

Selain itu semenjak klub dipimpin oleh Ashley, prestasi klub mengalami pasang surut.

Baca Juga: Persebaya Surabaya Terancam Kehilangan 2 Pemain Pilar saat Jamu Persipura Jayapura

Newcastle United telah mengalami setidaknya dua kali degradasi dan sering menunjuk pelatih yang kurang populer.

Ternyata kabar keinginan fans Newscastle untuk mencari pemilik klub baru sampai ke telinga Mayweather.

Entah hanya gurauan atau tidak, Mayweather merespons hal ini dengan suatu pernyataan.

“Jika orang-orang ingin saya membeli Newcastle, beri tahu saya” ujar Mayweather dilansir SportFEAT.COM dari Goal.

Baca Juga: Sempat Digadang-gadang Merumput Ke Serie A, Pemain Muda Manchester United Ini Malah Perpanjang Masa Baktinya

Namun hingga saat ini baik Mayweather maupun pemiliki Newcastle saat ini belum melakukan negosiasi perihal pemindahan kepemilikan klub.

Newcastle United sendiri sampai saat ini masih berada di posisi ke 13 dengan koleksi 35 poin.(*)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jamie Vardy cetak gol ke-99, Leicester City bungkam Aston Villa dengan skor 4 - 0. Kemenangan ini mengokohkan The Foxes di posisi 3 klasemen Liga Inggris dengan perolehan 53 poin. #jamievardy #leicestercity #astonvilla #ligainggris #bolasport #bolastylo #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on