Find Us On Social Media :

Bikin Ulah Lagi, Mario Balotelli Sindir Penundaan Serie A Akibat Virus Corona Sengaja Untungkan Juventus

Striker Brescia, Mario Balotelli saat merayakan golnya ke gawang Lazio di pertandingan pekan ke-18 Liga Italia, Minggu (5/1/2020).

SportFEAT.COM - Virus Corona yang saat ini tengah melanda Italia disebut Mario Balotelli justru memberi keuntungan bagi Juventus.

Virus Corona semakin gencar menyerang kawasan Benua Eropa, khususnya di Italia.

Penyebaran virus Covid-19 yang begitu cepat membuat Pemerintah Italia mengambil tindakan tegas.

Melalui Perdana Menterinya, Italia bahkan memberlakukan kebijakan 'lock down'.

 

Baca Juga: Jelang Laga Persib Bandung Vs PSS Sleman, Panpel Pertandingan Ajak Bobotoh Ikut Cegah Penyebaran Covid-19

Kebijakan tersebut menegaskan bahwa tidak boleh ada kegitan di ruang publik yang mempertemukan banyak orang di Italia.

Hal ini berimbas pada kompetisi sepak bola di Italia, dimana pada akhirnya kompetisi Seri A ditangguhkan.

Baca Juga: Floyd Mayweather Jr Sebut 2 Sosok Petinju yang Paling Hebat Saat Ini

Serie A sendiri sebagai kompetisi tertinggi di Italia harus dihentikan hingga waktu yang belum ditentukan.

Hal ini membuat Serie A Italia pada musim ini seperti tanpa status sehingga tidak jelas siapa pemenangnya.

Salah satu pemain kontroversial yang kini membela klub Brescia, Mario Balotelli lantas melontarkan komentar yang cukup kontradiktif.

Seperti biasa, kata-kata yang diucapkan oleh mantan pemain Manchester City dan Inter Milan itu selalu menimbulkan kontroversi.

Dilansir dari Goal, Balotellli mengatakan bahwa penundaan liga yang disebabkan virus Corona justru  meberi keuntungan bagi Juventus.

Sebab, penundaan Serie A baru diterapkan setelah Juventus melakoni laga pekan ke-26, Senin (9/3/2020) dan menang atas Inter Milan dengan skor 2-0.

 

"Mereka menunggu sampai Juventus kembali ke puncak klasemen baru menghentikan liga," ujar Balotelli dilansir SportFEAT.COM dari Goal.

Baca Juga: Jelang Laga Persib Bandung Vs PSS Sleman, Panpel Pertandingan Ajak Bobotoh Ikut Cegah Penyebaran Covid-19

"Sejujurnya, saya berharap Serie A tidak bergulir kembali sampai tidak ada lagi kasus [virus corona],"

"Saya marah ketika sebelumnya saya mendesak agar semuanya berhenti bermain tapi orang-orang mencaci maki saya atas hal itu," tambah Balotelli.

Melihat pemainnya berulah dengan mengeluarkan kata-kata kontroversial, pihak tim Brescia langsung mengambil sikap.

Brescia menuturkan bahwa ucapan sang pemain adalah murni pendapat Individu bukan atas nama tim.

"Brescia Calcio menggaris bawahi bahwa sindiran semacam itu sepenuhnya bersifat pribadi dan sama sekali tidak mewakili klub," ujar Brescia dilansir SportFEAT.COM dari laman resmi Brescia.

Kasus Virus Corona ini sendiri sudah memakan korban dari kalangan atlet sepak bola.

Sudah ada dua nama pesepak bola Liga Italia yang diyatakan postif terpapar oleh virus Corona.

Dua nama tersebut adalah Daniele Rugani (Juventus) dan juga Manolo Gabbiadini (Sampdoria).

(*)

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Jangan lupa dukung tim kesayangan kalian ya! Ini jadwal Liga 1 Pekan ke-3! #liga1 #liga12020 #jadwalliga1 #bolasport #bolastylo #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on