SportFEAT.COM - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti berhasil melesat ke final All England Open 2020 usai mengalahkan wakil tuan rumah.Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti sukses memetik kemenangan pada babak semifinal All England Open 2020, Sabtu (14/3/2020) atau Minggu dini hari WIB.Pasangan ganda campuran Indonesia yang menyandang unggulan kelima tersebut mengalahkan satu-satunya wakil tuan rumah tersisa Marcus Ellis/Lauren Smith.Bermain di lapangan Minoru Yoneyama Arena Birmingham, Inggris, Praveen/Melati merebut tiket final usai menang dalam pertarungan tiga gim.Pertandingan tersebut sempat diwarnai insiden kartu kuning yang diberikan wasit kepada Praveen pada gim pertama.
Baca Juga: All England Open 2020 - Bayar Kegagalan Tahun Lalu, Marcus/Kevin Berhasil Pijak Final Ke-3
Baca Juga: Mantan Pemain Arsenal Sebut Raihan Gelar Juara Liga Inggris Bagi Liverpool Bisa Anti-klimaksIa dan Melati justru tampil semakin garang.Kemenangan dua gim langsung sejatinya sudah di depan mata tatkala Praveen/Melati unggul 20-17 di gim kedua.Namun, Ellis/Smith berhasil memaksakan setting dan menang hingga membuat laga berlanjut pada gim ketiga.Alih-alih semakin down karena gagal menyelamatkan beberapa kali match point, Praveen/Melati lagi-lagi menunjukkan kualitas mereka.Juara French Open 2019 itu langsung tancap gas di gim ketiga dan unggul jauh hingga 16-8 sebelum akhirnya menang dengan skor akhir 21-15, 21-23, 21-11.Kemenangan tersebut jelas terasa amat manis bagi Praveen/Melati.Pasalnya, hal ini seolah menjadi obat penyembuh luka dari apa yang meraka raih pada edisi All England Open 2019 lalu.Tahun lalu, Praveen/Melati juga berhasil mencapai semifinal All England Open 2019.
Akan tetapi mereka harus menelan kekalahan pahit setelah gagal menyelamatkan match point di gim kedua dan kendur sepanjang gim ketiga kontra Zheng Si Wei/Huang Ya Qiong asal China.Dengan hasil ini, maka Indonesia berhasil menempatkan dua wakilnya ke laga puncak All England Open 2020.Sebelumnya ganda putra Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo juga sukses memesan tempat di babak final setelah mengandaskan wakil Taiwan Lee Yang/Wang Chi-Lin dua gim langsung, 21-18, 21-13.
Sedangkan satu partai semifinal dari tunggal putra yakni antara Chou Tien Chen versus Anders Antonsen harus berakhir cepat lantaran Antonsen memutuskan mundur setelah mengalami cedera pergelangan kaki kanan.Berikut hasil lengkap babak semifinal All England Open 2020.
- MS - Viktor Axelsen (Denmark/2) vs Lee Zii Jia (Malaysia):
- WD - Du Yue/Li Yin Hui (China/6) vs Lee So-hee/Shin Seung-chan (Korea Selatan/4): 21-17, 21-17
- XD - Dechapol Puavaranukroh/Sapsiree Taerattanachai (Thailand/3) vs Seo Seung-jae/Chae Yu-jung (Korea Selatan/6): 21-18, 17-21, 21-19
- MD - Marcus Fernaldi Gideon/KevinSanjaya Sukamuljo (1) vs Lee Yang/Wang Chi-Lin (Taiwan/7): 21-18, 21-13
- WS - Chen Yu Fei (China/1) vs Nozomi Okuhara (Jepang/4): 21-14, 23-21
- MS - Chou Tien Chen (Taiwan/1) vs Anders Antonsen (Denmark/5): 17-14 (RETIRED)
- WD - Yuki Fukushima/Sayaka Hirota (Jepang/4) vs Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi (Jepang/7): 21-12, 21-12
- XD - Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti (5) vs Marcus Ellis/Lauren Smith (Inggris): 21-15, 21-23, 21-11
- MD - Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe (Jepang/6) vs Vladimir Ivanov/Ivan Sozonov (Rusia): 21-16, 21-15
- WS - Tai Tzu Ying (Taiwan/2) vs Carolina Marin (Spanyol/8): 19-21, 21-13, 21-11
*) angka di dalam kurung menunjukkan status unggulan pada All England Open 2020
(*)