Find Us On Social Media :

Hasil All England Open 2020 - Marcus/Kevin Jadi Runner-up Usai Berjibaku Lewat Pertarungan Rubber Game 72 Menit

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo beraksi pada babak perempat final All England Open 2020 yang dihelat di Arena Birmingham, Inggris, Jumat (13/3/2020).

SportFEAT.COM - Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo meraih runner-up ganda putra All England Open 2020 setelah kalah dari gadna putra Jepang Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo harus menahan diri meraih gelar ketiga All England Open mereka.

Pada final All England Open 2020, Minggu (15/3/2020) atau Senin dini hari WIB, Marcus/Kevin berjibaku dalam pertarungan tiga gim kontra Hiroyuki Endo/Yuta Watanabe.

Bermain di lapangan 1 Minoru Yoneyama Arena Birmingham, Inggris, Marcus/Kevin kalah dalam pertarungan tiga gim 18-21, 21-12, 19-21.

Jalannya PertandinganGim pertama berjalan tak mudah bagi Marcus/Kevin.Mereka terus tampil di bawah tekanan pasangan Jepang.Sempat unggul, Marcus/Kevin justru terkejar beberapa kali melakukan kesalahan sendiri.

Baca Juga: Hasil All England Open 2020 - Praveen/Melati Sukses Rengkuh Gelar Juara Usai Kandaskan Wakil Thailand dalam Laga Tiga Gim Sengit

Antisipasi pukulan yang salah juga membuat mereka kehilangan banyak poin.Gim pertama pun dikantongi oleh Endo/Watanabe lebih dulu.Memasuki gim kedua, Marcus/Kevin langsung tancap gas.Mereka terus menurunkan bola dan menyerang dengan agresif hingga unggul 7-2.Sergapan Kevin di depan net dan variasi pukulan belakang dari Marcus mulai membuat pergerakan Endo/Watanabe goyah.

Baca Juga: Marcus/Kevin Masih Jadi Momok Menakutkan bagi Lima Ganda Putra MalaysiaThe Minions menambah keunggulan mereka menjadi 11-7.Marcus/Kevin terus menambah pundi=pundi poin mereka.Serangan mereka tak melulu dengan smes keras tetapi juga diiringi variasi chop yang membuat pergerakan kaki Endo/Watanabe berantakan.Marcus/Kevin unggul 17-9.

Endo/Watanabe melakukan beberapa kali kesalahan sendiri dan hal itu semakin menguntungkan Marcus/Kevin.Marcus/Kevin pun akhirnya berhasil merebut gim kedua dengan skor 21-12.Pada gim ketiga, Marcus/Kevin sempat tertinggal 0-6 tetapi mereka perlahan mampu bangkit dan mempertipis jarak menjadi 5-6.Marcus/Kevin terus mencob mengejar ketertinggalan hingga 9-11.Di paruh kedua gim ketiga ini, Marcus/Kevin sebenarnya berhasil melakukan epic comeback.Dari tertinggal 11-14, mereka terus mengejar ketertinggalan hingga menyamakan kedudukan menjadi 14-14 kemudian 18-18.Bahkan, Minions juga sempat berbalik unggul 19-18.Namun begitu, di poin kritis ini mereka melakukan beberapa kali kesalahan antisipasi bola hingga akhirnya harus tertinggal kembali dan kalah dengan skor akhir 18-21, 12-21, 21-19.(*)

 

 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 

Bertambah, ada lagi pemain Fiorentina yang terjangkit virus corona. Semuanya, stay safe ya #fiorentina #viruscorona #covıd19 #bolasport #bolastylo #sportfeat #superballid #gridnetwork

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on