Find Us On Social Media :

Mantan Pemain Manchester United Sebut Pemain Sepak Bola Inggris Diperlakukan Seperti Babi

Wayne Rooney membela Derby County.

SportFEAT.COM- Mantan penggawa Manchester United, Wayne Rooney sebut para pemain sepak bola di Inggris diperlakukan seperti babi.

Wayne Rooney yang saat ini bermain untuk Derby County mengungkapkan kekesalannya atas lambatnya otoritas sepak bola Inggris dalam menangani Liga Inggris.

Pasalnya pandemi virus Corona sudah menyerang Negeri Ratu Elizabeth.

Dan saat itu otoritas sepak bola Liga Inggris sempat bersikeras melanjutkan liga hingga selesai.

Hal ini yang akhirnya menyebabkan Wayne Rooney menyebut para pemain di Inggris diperlakukan seperti babi.

 Baca Juga: COVID-19 Semakin Menggila, Gelandang Inter Milan Harus Terima Nasib Jadi 'Gelandangan'

Kekesalannya itu Rooney tuangkan dalam tulisan yang dibuat dalam media The Times.

“Setelah diadakan pertemuan darurat (hari Jumat), setidaknya keputusan yang benar telah diambil,” ujar Rooney dilansir SportFEAT.COM dari The Times.

“Sebelum itu, rasanya hampir semua pesepakbola di Inggris diperlakukan seperti babi guinea" tambah Rooney.

Rooney juga membandingkan dengan olahraga di cabang lain yang sudah lebih tanggap dalam menyikapi penyebaran Virus Corona.

“Padahal olahraga lainnya - tenis, Formula One, rugbi, golf, sepakbola di negara lain - ditangguhkan sedangkan kami diberi tahu untuk terus bermain" ujar Rooney.

Baca Juga: Kembali Raih 3 Poin, Kapten Persib Tak Ingin Terlalu Pede Soal Kans Menjadi Juara Liga 1 Musim Ini

Rooney berujar nyawa manusia adalah yang paling penting dari segala pencapaian dalam kompetisi.

“Jika nyawa orang-orang berada dalam bahaya, lupakan saja - terlepas apakah Anda akan juara, apakah Anda mencoba lolos ke Eropa atau entah Anda degradasi atau promosi." ujar Rooney.

Wayne Rooney sendiri saat ini masih fokus bermain untuk Derby Country di Divisi kedua Liga Inggris.(*)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

Covid-19 Sangat berdampak ke Sepak Bola Asia Tenggara, beberapa liga di Asia ada yang sudah ditunda dan tanpa penonton, Meluasnya Covid-19 di Indonesia membuat PT Liga Indonesia Baru (LIB) akan menunda kompetisi Shopee Liga 1 dan Liga 2 2020 selama 2 minggu mulai 16 Maret 2020. #covid19 #viruscorona #shopeeliga12020 #BanggaSepakBolaKita #Bolastylo #superballid #gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada