SportFEAT.COM - Kiper senior Persib Bandung, I Made Wirawan, berharap timnya mampu meneruskan catatan tiga kemenangan beruntun di laga awal Liga 1 2020.
Kiper veteran Persib Bandung, I Made Wirawan, akhirnya mencicipi kompetisi Liga 1 2020.
Hal itu tak terlepas dari diturunkannya mantan kiper Persiba Balikpapan di laga kontra PSS Sleman pada lanjutan pekan ketiga Liga 1 2020.
I Made Wirawan diturunkan sebagai starter oleh pelatih Persib Bandung Robert Rene Alberts untuk menggantikan kiper utama Teja Paku Alam.
Seperti yang diketahui, Teja Paku Alam akhirnya digantikan di detik-detik terakhir menjelang kick-off karena mengalami cedera saat menjalani pemanasan.
Di laga debutnya kontra PSS Sleman, kiper asal Bali ini harus menerima kenyataan gawang yang ia jaga dibobol oleh Aaron Evans.
Pemain berpaspor Australia tersebut menjebol gawang Made saat pertandingan baru berjalan dua menit.
Beruntung bagi Made dan rekannya karena di laga kontra tim Super Elang Jawa sukses mencuri poin absolut setelah mengakhiri laga dengan skor 2-1 untuk keunggulan Persib.