Find Us On Social Media :

Bos Ducati Ingin MotoGP 2020 Tetap Digelar tapi Tanpa Penonton

General Manager Ducati, Luigi Dall'igna.

SportFEAT.COM - Manajer tim Ducati, Gigi Dall'Igna, memunculkan opsi untuk menggelar MotoGP 2020 tanpa penonton terkait meluasnya virus Corona.Virus Corona telah meyerang berbagai aspek kehdupan secara global, tidak terkecuali dari ajang olahrag seperti MotoGP.Sejauh ini, sampai berita ini ditulis, sudah ada empat seri balapan MotoGP yang menjadi korban keganasan virus Corona.Empat seri yang dimaksud adalah GP Qatar, GP Thailand, GP Austin hingga GP Argentina.

Penyelenggaraan tiga dari empat seri tersebut terpaksa ditunda, sedangkan khusus untuk GP Qatar awal Maret 2020 lalu, kelas utama ditiadakan.Adanya penundaan beberapa seri balapan MotoGP 2020 tentu membuat Dorna kini harus merevisi ulang kalender kompetisi tahun ini.

Baca Juga: Kesibukan Valentino Rossi Selama Italia Tetapkan Lockdown, Pilih Nonton TV dan Beres-beres Rumah