Find Us On Social Media :

Indonesia Open 2020 Diusulkan Bergulir September, Nasib Indonesia Masters Super 100 Masih Belum Jelas

Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, bereaksi setelah memastikan diri menjadi juara Indonesia Open 2019 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (21/7/2019).

SportFEAT.COM - PP PBSI telah mengusulkan jadwal Indonesia Open 2020 agar digelar pada September akibat meluasnya virus Corona.

Pandemi virus Corona di Indonesia memaksa PBSI harus memundurkan salah satu hajatan besar komeptisi BWF World Tour Super 1000, Indonesia Open 2020.

Awalnya, Indonesia Open 2020 dijadwalkan akan bergulir pada 16-21 Juni nanti.

Tetapi parahnya penyebaran virus Corona di Indonesia, khususnya Jakarta yang akan menjadi kota tuan rumah Indonesia Open 2020, membuat PBSI memilih memundurkan ajang tersebut.

Dilansir SportFEAT.com dari Badminton Indonesia, Indonesia Open 2020 rencananya akan dimundurkan dan mengambil slot jadwal turnamen Indonesia Masters 2020 Super 100, yakni 29 September sampai 4 Oktober 2020.

Namun , usulan tersebut masih menunggu tanggapan dari BWF.

"Sudah kami ajukan ke BWF, turnamen Blibli Indonesia Open Super 1000 akan memakai jadwal Indonesia Masters Super 100," kata Sekretaris Jenderal PBSI, Achmad Budiharto.

Indonesia Open 2020 memang menjadi salah satu event besar dalam kalender kompetisi BWF.

Baca Juga: Perang Urat Syaraf Repsol Honda dan Ducati Kembali Terjadi, Kali Ini Puig Bantah Anggapan Dall'Igna