"Kami menyadari tanggung jawab dan kewajiban kami terhadap konsekuensi ini" ujar Edwin van der Sar dilansir SportFEAT.COM dari Goal pada 2018 lalu.
Baca Juga: Tak Senang Lihat Kisruh Di Balik Layar AC Milan, Ibrahimovic Ancam Tinggalkan Klub
Dilansir SportFEAT.COM dari De Telegraaf, Ajax saat ini tengah mengadakan pembicaran dengan keluarga Nouri mengenai hal ini untuk mencari jakan keluar.
Sebelumnya Ajax memang mengakui memberikan penanganan medis yang kurang memadai untuk Nouri ketika sang pemain kolaps di lapangan.
Peristiwa kolapsnya Nouri sendiri terjadi pada Juli 2017 ketika Ajax Amsterdam menghadapi Werder Bremen dalam ajang laga pramusim.
Abdelhak Nouri sendiri adalah pemain asal Belanda keturunan Maroko yang sudah mencatatkan 15 penampilan bersama dengan Ajax Amsterdam, dan kini telah berusia 22 tahun.
Baca Juga: Tak Dingiinkan Lagi Oleh Klub, Pemain Ini Dijadikan Umpan untuk Pulangkan Neymar ke Barcelona(*)