Find Us On Social Media :

Ini Jawaban Kaka saat Ditanya Siapa yang Terbaik Antara Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi

Playmaker AC Milan, Ricardo Kaka, merayakan golnya ke gawang Manchester United di leg kedua semifina

SportFEAT.COM - Eks pemain AC Milan Ricardo Kaka, memberikan penilaian terkait perdebatan pemain terbaik antara Cristiano Ronaldo atau Lionel Messi.

Penilaian tentang siapa pesepak bola terbaik di dunia saat ini masih menjadi perdebatan.

Namun banyak pihak menyebutkan bahwa sosok tersebut adalah dua megabintang Cristiano Ronaldo dan Lionel Messi.

Bagaimana tidak? Keduanya masih mendominasi gelar individu Ballon d'Or (pemain terbaik dunia) selama satu dekade terakhir.

Perdebatan panjang soal pemegang status pesepak bola terbaik dunia ini membuat pemain asal Brasil Ricardo Kaka, angkat bicara.

Baca Juga: Gegara Pemain Ini, Manchester United Urungkan Niat Cari Bek Kiri

Kaka menyuarakan pendapatnya ketika melakukan siarang langsung bersama FIDA melalui media sosial Instagram.

Pemain yang pernah membawa AC Milan menjuarai Liga Champions 2007 itu memberikan jawaban cukup mengejutkan.

Kaka mengaku lebih memilih Lionel Messi ketimbang mantan rekannya di Real Madrid Cristiano Ronaldo.

Seperti yang diketahui, Kaka dan Ronaldo pernah bersama dalam satu tim di Los Blancos, dan didatangkan secara bersamaan pada 2009 lalu.

Baca Juga: Tak Kunjung Dipermanenkan PSG, Juventus Dikabarkan Siap Boyong Mauro Icardi

"Saya bermain dengan Cristiano dan dia benar-benar luar biasa, tetapi saya akan memilih Messi," ucap Kaka.

"Dia genius, berbakat. Cara dia bermain sangat luar biasa," tutur pria berusia 37 tahun tersebut.

Meski begitu, Kaka tetap memberikan pujian kepada Ronaldo atas kemampuan yang dimilikinya.

"Cristiano adalah mesin. Dia kuat, sangat kuat dan cepat. Dia kuat secara mental," ujar Kaka.

"Dia selalu ingin menang dan terus bermain untuk menjadi yang terbaik. Bagi saya, itu yang paling luar biasa yang dia miliki," imbuhnya.

Terlepas dari perdebatan itu, Kaka menyampaikan bahwa seluruh orang saat ini beruntung berada di era Ronaldo dan Messi.

"Dalam sejarah olahraga, mereka jelas berada di lima besar. Kita sangat beruntung bisa melihat mereka berdua," ucap Kaka.

Baca Juga: Segini Harga yang Dipatok Barcelona Jika Klub Lain Ingin Boyong Philippe Coutinho

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on