Find Us On Social Media :

Ganda Putra Terbaik India Khawatir Belum Dapat Pengganti Flandy Limpele

Flandy Limpele (paling kanan) bersama Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty yang berhasil menjadi runner-up France Open 2019.

SportFEAT.COM - Pasangan ganda putra nomor satu India, Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty ingin mereka segera mendapat pelatih pengganti Flandy Limpele demi persiapan Olimpiade Tokyo 2020.Ditundanya Olimpaide Tokyo 2020 membuat beberapa pebulu tangkis dunia memiliki lebih banyak waktu untuk mempersiapkan diri.Tidak terkecuali bagi pasangan ganda putra India Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty.Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty kini menjadi ganda putra India yang paling berpeluang lolos ke Olimpaide Tokyo 2020.Mereka bertengger di peringkat 10 dunia.

Meski begitu, Rankireddy/Shetty kini menemui kendala baru lantaran baru saja ditinggalkan pelatih asal Indonesia, Flandy Limpele.Sosok Flandy Limpele sendiri sebenarnya sangat cukup berpengaruh dalam keberhasilan Rankireddy/Shetty dalam satu tahun terakhir.

Baca Juga: Sering Bertemu Unggulan, Gregoria Mariska Tunjung Diharapkan Lebih Percaya Diri

Sejak bergabung Maret 2019 lalu, Flandy berhasil membuat Rankireddy/Shetty meraih satu gelar juara Thailand Open 2019 dan runner-up French Open 2019.Namun karena alasan personal, Flandy telah melepas jabatannya sebagai pelatih ganda di India sejak awal Maret 2020 lalu."Kami punya lebih banyak waktu untuk persiapan (ke Olimpiade Tokyo 2020) sekarang. Karena masih setahun lebih, saya berharap kami segera bisa mendapat pelatih asing yang baru," ucap Chirag Shetty dilansir SportFEAT.com dari Times of India.

Baca Juga: Eks Ajax Amsterdam Sebut Keputusan Zidane Kembali ke Real Madrid Adalah Kesalahan

Sementara itu, Satwiksairaj Rankireddy mengakui bahwa kepergian Flandy Limpele dari jabatan pelatih di India amat berpengaruh baginya.Ia pun sempat diliputi rasa khawatir tak bisa mempertahankan performa mereka yang kini tengah menanjak."Situasi yang mengkhawatirkan bagi kami karena pelatih Limepel meninggalkan kami sebelum Olimpiade," ucap Rankireddy."Padahal dia adalah pelatih yang sangat berpengalaman. Dia selalu memberikan kami masukan yang bagus di setiap pertandingan dan kami pun percaya padanya,""Sejak dia pergi kami bingung program latihan apa yang harus kami lakukan," katanya.Asosiasi Bulu Tangkis India (BAI) sendiri masih berusaha mencari pengganti Flandy Limpele.

Saat ini nomor ganda India dipegang oleh pelatih asal Indonesai lainnya seperti Namrih Suroto dan Dwi Kristiawan."Tapi kini kami punya satu tahun lagi (sebelum olimpiade), jadi kami sangat berharap akan segera mendapat pelatih baru dan ya memang kami harus beradaptasi lagi nanti. Tapi penundaan olimpiade ini sedikit menguntungkan kami," ucap Rankireddy.BAI terakhir kali merekrut pelatih asing baru asal Indonesia yakni Agus Dwi Santoso.Namun Agus Dwi Santoso akan menjabat sebagai pelatih nomor tunggal.Sebelumnya Agus Dwi Santoso pernah menjabat pelatih tunggal putri di Korea Selatan dan Thailand.(*)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 
 

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada