Find Us On Social Media :

Eks Lazio Dikorbankan Demi Suksesnya Rencana Pembentukan Skuad Ala David Moyes

Gelandang serang West Ham United, Felipe Anderson.

SportFEAT.COM- Pemain West Ham United Felipe Anderson dikabarkan siap dijual demi meraih uang lebih untuk pembangunan skuad oleh David Moyes.

West Ham United nampaknya ingin serius dalam mengarungi Liga Inggris untuk musim depan, dimana hal itu terlihat dari rencana sang manajer David Moyes.

David Moyes memang merencanakan untuk melakuakan perombakan skuad demi mendapatkan tim yang sesuai dengan keinginannya.

Namun saat ini tampaknya rencana tersebut sangat mustahil diwujudkan mengingat West Ham bukanlah klub kaya raya layaknya Manchester City.

Apalagi saat ini klub sedang tidak memiliki pemasukan akibat pandemi Virus Corona.

Alhasil West Ham tidak memiliki dana yang cukup demi memenuhi hasrat sang manajer.

 Baca Juga: Odion Ighalo Was-Was, Nasibnya di Machester United Bergantung pada Pemain-Pemain Ini

The Hammers tak kehabisan akal, mereka akan melakukan opsi lain untuk medapatkan dana segar, salah satunya adalah dengan menjual pemain.

Diketahui ada beberapa nama yang akan masuk dalam daftar jual dari pihak klub.

Bukan pemain yang bermain sangat buruk bagi klub namun pemain yang berpotensi memiliki harga jual mahal di pasaran.

Dan salah satu nama yang mencuat ke permukaan adalah Felipe Anderson. 

Dilansir SportFEAT.COM dari Mirror, West Ham sangat terbuka untuk melepas eks pemain Lazio itu apabila ada klub yang berminat meminangnya.

Baca Juga: Odion Ighalo Was-Was, Nasibnya di Machester United Bergantung pada Pemain-Pemain Ini

Sejauh ini ada Napoli yang menjadi kandidat teratas yang ingin memboyong Anderson dari West Ham United.

Tapi belum ada kejelasan berapa harga yang akan dibayarkan oleh Napoli untuk mendapatkan jasa Anderson tersebut.

Sepertinya Anderson sendiri bakal tertarik bergabung bersama Napoli sebab atmosfer sepak bola Italia bukanlah sesuatu yang baru baginya.

Felipe Anderson sendiri sempat bermain bersama Lazio sejak 2013 hingga 2018 sebelum akhirnya dibeli oleh West Ham United dengan mahar 42 juta poundsterling atau sekitar 826 miliar rupiah.

Baca Juga: Bukan Virgil van Dijk Atau Sergio Ramos, Inilah Bek yang Paling Dibenci oleh Lionel Messi(*)

 
 
 
Lihat postingan ini di Instagram
 
 

6 Duet maut di Sepak bola pilihan Bolasport, apakah kalian punya pendapat lain Bolasporter? #brasil #juventus #liverpool #manchesterunited #barcelona #Bolastylo #Superballid #Gridnetwork

Sebuah kiriman dibagikan oleh BolaSport.com (@bolasportcom) pada