Find Us On Social Media :

Kabar Baik bagi Pendukung Persib Bandung, Wander Luiz Dinyatakan Negatif COVID-19

Selebrasi penyerang Persib Bandung, Wander Luiz, usai mencetak gol ke gawang PSS Sleman pada 15/3/2020.

SportFEAT.COM - Dokter tim Persib Bandung, Rafi Ghani, memastikan bahwa penyerang Wander Luiz dinyatakan negatif COVID-19 alias virus corona.

Kabar gembira berembus kepada skuad Persib Bandung dan pendukung setianya bobotoh.

Sang penyerang, Wander Luiz dinyatakan telah terbebas dari paparan COVID-19 alias virus corona.

Kepastian itu juga telah dikonfirmasi secara langsung oleh dokter tim Rafi Ghani.

Rafi Ghani mengungkapkan, berdasarkan hasil tes kedua yang sudah dilakukan beberapa hari lalu, striker asal Brasil itu dinyatakan negatif COVID-19.

Tak hanya Wander Luiz, ayahnya yang bernama Manoel Bandeira Diaz juga dinyatakan negatif terpapar virus corona.

"Hasil tes kedua Luiz dan ayahnya yang sama-sama sudah menjalani isolasi mandiri dengan baik, dinyatakan negatif," kata Ghani, dikutip SportFEAT.com dari laman Persib.

Baca Juga: Pemain Asing Persib Bandung Ini Berharap Kompetisi Liga 1 2020 Bisa Kembali Bergulir

Pria yang telah mengabdi lebih dari satu dasawarsa untuk tim berjuluk Maung Bandung itu juga menjelaskan, pemeriksaan ditempuh dengan metode Polymerase Chain Reaction (PCR).