Find Us On Social Media :

Bukan Allison Becker atau Manuel Neuer, Inilah Kiper dengan Clean Sheet Terbanyak Seantero Eropa

Kiper baru Paris Saint-Germain, Keylor Navas

Catatan tersebut seolah membuktikan bahwa Keylor Navas belum habis dan membuktikan bahwa mantan klub telah salah "membuang" dirinya.

Baca Juga: Media Portugal Soroti Aksi Martunis Lelang Jersey Cristiano Ronaldo untuk Donasi COVID-19

Pria kelahiran 15 Desember 1986, itu, terusir dari Santiago Bernabeu lantaran Real Madrid lebih mendatangkan Thibaut Curtois dari Chelsea.

Keylor Navas tampil mengesankan musim ini dan selalu menjadi pilihan utama pelatih Thomas Tuchel.

"Tanpa bantuan pemain PSG lain, saya tidak mungkin melakukan yang terbaik," kata Navas, dikutip SportFEAT.com dari Sky Sports.

"Saya berharap bisa mencapai prestasi lebih baik lagi dengan bantuan teman-teman," ungkapnya berharap.

Eks penjaga gawang Levante itu berhasil mengungguli kiper-kiper beken seperti Manuel Neuer, Jan Oblak hingga Allison Becker.

Manuel Neuer misalnya, yang hanya mampu gawangnya tak kebobolan sebanyak 15 kali dari 37 pertandingan atau 40,5%.

Baca Juga: Mantan Peggawa Inter Milan Sebut Dua Sosok Ini sebagai Perusak Klub

Keylor Navas juga masih lebih baik dari penjaga gawang Atletico Madrid Jan Oblak.

Kiper asal Slovenia itu menorehkan 15 clean sheets dari 37 partai yang dijalani bersama Los Rojiblancos.

Adapun penjaga gawang Liverpool Allison Becker berada di tempat keempat dengan koleksi 14 kali nirbobol dari 28 laga alias 50%.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on