SportFEAT.COM - Striker Persib Bandung, Wander Luiz, akan membawa satu kodi jersey Persib Bandung ke Brasil sebagai buah tangan untuk orang terdekat.
Wander Luiz dipastikan telah terbebas dari jeratan COVID-19 alias virus corona yang menyerangnya.
Sebelumnya, pemain berpostur 189 cm itu diketahui terpapar virus corona setelah kepulangan dari liburannya di Pulau Dewata.
Sebelum dipastikan sembuh, Wander Luiz ternyata mempunyai rencana untuk pulang kampung ke Brasil.
Kini impiannya tersebut bakal menjadi kenyataan setelah dirinya mengantongi surat pernyataan negatif COVID-19.
Baca Juga: Wonderkid Persib Bandung Bocorkan Kisahnya Merintis Karier Jadi Pesepak bola Profesional
Wander Luiz pun kini tengah bersiap untuk kembali ke Negeri Samba dan tinggal disana hingga wabah cirus corona mereda.
Di balik keputusannya pulang kampung tersebut, Persib Bandung bakal mendapat berkah.
Pasalnya tim berjuluk Maung Bandung itu akan kian terkenal di kampung halaman Wander Luiz.
Hal itu tak lepas dari rencana penyerang berusia 27 tahun tersebut, yang akan membawa jersey Persib sebagai oleh-oleh.
Baca Juga: Rindu Sepak bola, Tenaga Medis di Italia Gunakan APD dengan Nomor dan Nama Pemain Legenda AS Roma
"Iya, saya membawa 20 potong jersey Persib, tentunya dengan nomor punggung 9," kata Wander Luiz, dikutip SportFEAT.com dari laman resmi klub.
"Ini semua untuk teman dan keluarga saya di Brasil," ungkapnya menjelaskan.
Tak hanya itu, pemain yang pernah merumput di Liga Vietnam tersebut juga masih akan memburu sejumlah barang-barang khas Indonesia lainnya.
"Kalau memungkinkan, nanti saya akan cari lagi beberapa kado dan suvenir di bandara," ujarnya memungkasi.
Terlepas dari itu, Wander Luiz mengaku sangat merindukan buah hatinya yang berada di kampung halaman.
Baca Juga: Gareth Bale Sukses Bikin Karier Mantan Pemain Barcelona Hancur karena Satu Momen