Find Us On Social Media :

Tak Bisa Tahan Kerinduan, Jose Mourinho Ingin Sepak Bola Kembali Eksis

Pada akhir musim 2003-2004, Liverpool nyaris menjadikan Jose Mourinho sebagai pelatih mereka.

SportFEAT.COM- Pelatih Tottenham Hotspur, Jose Mourinho, mengaku kangen sepak bola dan ingin secepatnya olah raga paling populer di dunia itu segera bergulir.

Pandemi Virus Corona telah membuat kegiatan sepak bola terhenti sebulan lamanya, tidak ada pertandingan yang bisa disaksikan.

Hal ini tentu membuat para pecinta sepak bola begitu rindu akan kehadiran kompetisi sepak bola untuk saat ini.

Ternyata kerinduan akan sepak bola juga dirasakan oleh pelatih Tottenham Hotspur Jose Mourinho.

Dirinya mengaku sudah sangat merindukan hadirnya sepak bola di tengah-tengah kehidupannya saat ini.

"Saya rindu sepak bola," ujar Mourinho dilansir SportFEAT.COM dari AFP.

Baca Juga: Tak Bisa Pulang Kampung, Pemain Legendaris Timnas Indonesia Curhat ke Media Malaysia

Mourinho tak bisa memungkiiri bahwa sepak bola adalah bagian yang tak bisa dipisahkan dari kehidupannya.

Dirinya bahkan mendesak agar olahraga paling popular di dunia ini dapat kembali bergulir sekalipun itu tanpa penonton.

"Bawa kembali sepak bola ! Bahkan bila harus dipertandingkan tanpa penonton," ujar Mourinho.