Find Us On Social Media :

Sering Komunikasi dengan Striker Bali United, Pemain Keturunan Indonesia Lempar Kode Main di Tanah Air

Navarone Foor, pemain Vitesse yang berdarah Indonesia.

SportFEAT.COM - Pemain asal Belanda keturunan Indonesia, Navarone Foor, ternyata mempunyai mimpi bisa bermain di kompetisi tanah air.

Satu lagi pemain keturunan Indonesia yang berhasil meniti karier di luar negeri.

Sosok yang dimaksud adalah Navarone Foor.

Empat empat musim bermain di Liga Belanda, Navarone Foor kini menikmati karier merumput di Liga Uni Emirat Arab bersama Ittihad Kalba.

Pemain berusia 28 tahun itu tercatat baru saja menandatangani kontrak dengan manajamen Ittihad Kalba pada Februari 2020.

Baca Juga: Nganggur Akibat Kompetisi Dihentikan, Pemain Liga Malaysia Pilih Jualan Sate

Mulai melebarkan sayap dengan bermain di sepak bola Asia, Navarone Foor, mengungkapkan sebuah pernyataan mengejutkan.

Mantan pemain timnas Belanda itu mengaku mempunyai hasrat untuk bermain di tanah leluhurnya Indonesia.

Hal tersebut mulai terkuak saat dirinya menjalani sesi wawancara bersama media yang berbasis di Amerika-Kanada, Vice.

"Saya pikir saya merasa berada di tim ini (Kalba) adalah hal bagus bagi saya," kata Navarone, dikutip SportFEAT.com dari Vice.

"Tetapi saya memang memiliki banyak penggemar dan keluarga di Indonesia, jadi mungkin suatu saat saya akan bermain di sana," ujarnya melanjutkan.

Baca Juga: Tak Bisa Pulang Kampung, Pemain Legendaris Timnas Indonesia Curhat ke Media Malaysia

Lebih lanjut, pemain berpostur 170 cm itu juga mengaku kerap menjalin komunikasi dengan rekannya dari Belanda, Melvin Plajte.

Seperti diketahui, saat ini Platje tengah merumput di Indonesia bersama jawara Liga 1 2019 Bali United.

"Terkadang saya berkomunikasi dengan Melvin Platje, yang saat menjadi andalan di Bali United," ujar Navarone.

"Kita akan melihatnya nanti, tetapi untuk saat ini saya masih ingin di sini," tuturnya mengakhiri.

Sebagai informasi, Navarone dan Platje pernah merasakan bermain satu tim saat membela NEC NIjmegen pada musim 2011-2013.

Navarone juga bisa dikatakan bukan pemain kacangan.

Sebab, dirinya sempat beberapa kali mendapatkan panggilan dari timnas Belanda di berbagai kelompok umur.

Navarone bahkan pernah mencetak sebiji gol untuk De Oranje U-20 membungkam Denmark pada 2012 lalu.

Baca Juga: Mantan Pelatih Timnas Bongkar Kebiasaan Buruk Masyarakat Indonesia ke Media Asing

Sementara itu, Navarone Foor memiliki darah keturunan Indonesia dari keluarga yang berasal dari Maluku-Toraja.

Dilansir BolaSport.com dari KarebaToraja, Navarone Foor memliki garis keturunan Indonesia dari kakek dan neneknya.

Orang tua Foor adalah orang Indonesia asli seperti kakek neneknya.

Sang kakek adalah Foor yang berasal dari Key, Maluku Tenggara.

Adapun neneknya, Christina Seru, berasal dari Kalimbuang, Kepala Pitu, Toraja Utara.

Baca Juga: Karier Mantan Penjaga Gawang Arsenal Ini Hancur usai Ketahuan Merokok di Ruang Ganti

Ayah Navarone Foor, Junis Foor, adalah anak dari perkawinan Christina dan Foor.

Junis Foor menikahi Mathilda yang merupakan wanita keturunan Seram-Malang, dari perkawinan tersebut lahirlah Navarone Foor.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on