Selain kedua pemain di atas, Fernando Torres merupakan pemain top dunia kesekian kali yang pernah menghabiskan karier di Negeri Matahari Terbit.
Peraih satu trofi Piala Dunia dan dua titel Piala Eropa ini, memilih melanjutkan karier di Jepang usai kontraknya tak diperpanjang Atletico Madrid.
Torres memutuskan menerima tawaran Sagan Tosu pada 2018 lalu.
Namun kebersamaannya bersama Sagan Tosu hanya berlangsung dua musim setelah Torres memutuskan pensiun akhir musim lalu.
Baca Juga: Liverpool Tak Akan Juara Liga Champions 2004-2005 Tanpa 'Gol Hantu' Luis Garcia
Di laga penutup kariernya, Torres memperkuat Sagan Tosu melawan Vissel Kobe, klub yang dibela dua mantan pilar Barcelona, Andres Iniesta dan David Villa.
Sayangnya di penghujung karier profesionalnya, Torres harus mengakui keunggulan tim lawan dengan skor telak 1-6.
4. Andres Iniesta
Andres Iniesta merupakan mantan pemain Barcelona yang sukses berkarier di Eropa.
Bersama La Blaugrana, pemain yang berposisi sebagai gelandang itu sukses mempersembahkan banyak gelar bergengsi untuk tim.
Andres Iniesta tercatat pernah menyumbangkan trofi Liga Spanyol, Copa del Rey, Piala Super Spanyol, Liga Champions. Piala Super Eropa hingga Piala Dunia Antarklub.
Selain cemerlang bersama klub, Iniesta rupanya juga menjadi pilar utama di timnas Spanyol.
Saat membela La Furia Roja, pemain asli Katalan ini menyumbangkan satu gelar Piala Dunia dan dua trofi Piala Eropa.
Baca Juga: Amadeo Raul Carrizo, Pelopor Utama Kiper yang Tampil Gunakan Sarung Tangan
Kariernya di Eropa sendiri berhenti usai klubnya Barcelona memutuskan tak memperpanjang masa bakti Iniesta.
Alhasil, pemain yang identik dengan nomor punggung 6 ini memilih melanjutkan karier di Asia dan bergabung dengan Vissel Kobe.
Selama dua musim membela Vissel Kobe, pemain berusia 35 tahun itu sukses mempersembahkan dua gelar untuk klubnya yakni Piala Jepang dan Piala Super Jepang.
5. David Villa
Penyerang legendaris timnas Spanyol ini juga merupakan pemain top dunia yang pernah merasakan kerasnya Liga Jepang.
David Villa tercatat hijrah ke kompetisi Negeri Asia Timur itu pada 2019 dari klub MLS, New York City FC.
David Villa sendiri tercatat pernah satu klub dengan Andres Iniesta di Vissel Kobe.
Baca Juga: Tetapkan Jadwal Latihan Lagi, Pemain Manchester United Siap-Siap Cuci Baju Sendiri
Meskipun hanya semusim berkarier di Jepang, pemain berjuluk El Guaje berhasil menyumbangkan sebiji gelar yakni Piala Jepang.
Selama membela Vissel Kobe, David Villa sukses mengoleksi 13 gol dalam 28 pertandingan yang dilakoni.
Vissel Kobe juga merupakan klub terakhir yang dibela mantan penyerang Barcelona dan Atletico Madrid itu sebelum pensiun di akhir musim lalu.