Find Us On Social Media :

Sirkuit Jerez Direncanakan Gelar Dua Seri MotoGP 2020 pada Akhir Juli

Dorna Sports sepakat memutuskan ingin menggelar dua seri balapan MotoGP 2020 di sirkuit Jerez, Spanyol, pada akhir Juli mendatang.

"Pagi ini Pemerintah ANdalusia, melalui Kementerian pariwisata, Dewan Kota Jerez dan Dorna telah mencapai kesepakatan untuk mengadakan dua seri MotoGP di sirkuit Jerez, pada 19 dan 26 Juli," ucap Wakil Presiden Andalusia, Juan Marin dilansir SportFEAT.com dari Autosport.

"Saat ini kami tengah mempersiapkan dokumen untuk memenuhi persyaratan yang diperlukan untuk menjamin keamanan dan menyambut semua peserta dan tim yang akan berada di Andalusia musim panas ini," lanjutnya.

Baca Juga: Petronas Yamaha Sudah Bahas Masa Depan Valentino Rossi pada MotoGP 2021

Selain menggelar dua seri MotoGP, sirkuit Jerez nampaknya akan menjadi sirkuit tersibuk dalam kurun waktu tiga minggu,

Pasalnya pada 2 Agustus 2020 sirkuit tersebut juga direncanakan akan menggelar balapan World Superbike (WSBK).

Kesepakatan yang didapat Dorna dan Pemerintah Andalusia ini sedikit menjawab keraguan publik soal gelaran MotoGP 2020.

Baca Juga: Marc Marquez Kesal Cedera Bahunya Dijadikan Kambing Hitam Masalah Motor Honda

CEO Dorna, Carmelo Ezpelata sendiri sebelumnya telah menegaskan pihaknya siap mengatur protokol keamanan pembalap dan tim.

Setidaknya ada batasan jumlah tertentu personil tim dan kru dari tiap tim yang diperbolehkan mendampingi pembalap di sirkuit.

Ezpelata juga pernah mengatakan bahwa pihaknya akan membeli 10.000 test kit COVID-19 guna memonitor semua personil di paddock.

Baca Juga: Sifat Mudah Marah dan Pendendam Alberto Puig Hancurkan Kesetiaan Dani Pedrosa di Honda

"Kami mempersiapkan protokol bersama dengan otoritas yang berkaitan," kata CEO Dorna Sports, Carmelo Ezpelata dilansir SportFEAT.com dari Crash.net.