Find Us On Social Media :

Justin Gaethje Ungkap Fakta Mengejutkan Jelang Pertarungan Melawan Tony Ferguson

Petarung UFC asal Amerika Serikat, Justin Gaethje.

SportFEAT.COM - Petarung UFC asal Amerika Serikat, Justin Gaethje, mengakui bahwa dirinya adalah penggemar Tony Ferguson sejak lama.

Justin Gaethje bakal menantang Tony Ferguson pada ajang UFC 249 di Vystar Veterans Memorial Arena, Jacksonville, Florida, AS, Minggu (10/5/2020) pagi WIB.

Justin Gaethje dan Tony Ferguson akan berduel untuk memperebutkan sabuk juara interim kelas ringan UFC.

Tak hanya itu, pemenang pertandingan ini juga akan mendapat kesempatan menjadi penantang utama juara dunia kelas ringan Khabib Nurmagomedov.

Baca Juga: Justin Gaethje Pesimistis Bisa Tumbangkan Khabib Nurmagomedov Andai Tidak Lakukan Satu Hal

Jelang pertandingan kedua petarung, jalannya duel diprediksi bakal berjalan ketat dan sengit.

Sebab keduanya mempunyai gaya bertarung yang mirip.

Baik Gaethje maupun Ferguson merupakan petarung yang sama-sama mempunyai kemampuan menumbangkan lawan lewat serangan mematikan.

Hal itu diperkuat dengan statistik pertandingan kedua petarung banya memenangi laga melalui knockout (KO).

Baca Juga: Legenda UFC Ini Curigai Alasan Khabib Nurmagomedov Ogah Rematch Lawan Conor McGregor

Gaethje mempunyai catatan 18 kemenangan KO dari total 23 pertarungan.

Sementara, Ferguson mencatatkan 12 kemenangan KO dari 28 laga.

Justin Gaethje justru merasa bahagia bisa menghadapi Tony Ferguson lantaran dirinya mendapat lawan yang memiliki gaya bertarung serupa.

Petarung berjuluk The Highlight itu semakin termotivasi menumbangkan Tony Ferguson.

Hal itu tak terlepas dari fakta bahwa dirinya merupakan pendukung nomor satu petarung berusia 36 tahun itu.

Baca Juga: Khabib Nurmagomedov Bikin Girang Penggemar di Tengah Situasi Sulit Pandemi COVID-19

"Saya sudah lama menjadi penggemar Tony," kata Gaethje dilansir BolaSport.com dari MMA Junkie.

"Dia suka ketika orang-orang menyebutnya gila, itu justru membuatnya bersemangat. Tapi dia sungguh gila, sehingga Anda membuat diri Anda nyaman di dalam oktagom.

"Saya percaya saya juga gila seperti dia dalam hal itu," katanya menambahkan.

Saking kagumnya dengan sosok Ferguson, petarung asal Amerika Serikat itu mempunyai permintaan nyeleneh.

Gaethje berharap Ferguson bisa mematahkan hidungnya di pertarungan mendatang.

"Ya, hidung saya rusak sudah 12 tahun sejak terkena benturan waktu dulu saya bergulat.Saya tidak bernapas dengan normal selama 12 tahun ini.," ucap Gaethje.

"Karena hidung saya rusak, waktu saya dites swab, mereka tidak bisa memasukkan alat tes ke lubang hidung sebelah kanan.

Baca Juga: Usai Negatif Virus Corona, Ayah Khabib Nurmagomedov Kembali Dilarikan ke Rumah Sakit

"Saya ingin hidung ini diperbaiki, jadi saya berharap Ferguson menyikut saya dan mematahkan hidung ini supaya bisa diperbaiki," ucapnya mengakhiri.

Tapi jangan salah sangka dengan pernyataan di atas, sebab hal tersebut merupakan bagian dari psywar yang diberikan Gaethje kepada Ferguson.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on