Find Us On Social Media :

Bukan Valentino Rossi, Jorge Lorenzo Akui Jadi Penggemar dari Sosok Pembalap Ini

Pembalap asal Spanyol, Jorge Lorenzo, saat berbicara dalam konferensi pers pengumuman pensiun dari MotoGP di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Spanyol, Kamis (14/11/2019).

SportFEAT.COM- Pembalap asal Spanyol Jorge Lorenzo akui dirinya merupakan pengemar sosok pembalap era 90an hingga 2000 awal, Max Biaggi.

Jorge Lorenzo saat ini dketahui sedang menjalani posisi test rider untuk tim Yamaha Factory Racing.

Namun kini dirinya tak bisa melanjutkan aksinya tersebut akibat kompetisi MotoGP yang diberhentikan untuk sementara waktu.

Pemberhentian sendiri dilakukan selama masa pandemi Virus Corona berlangsung.

Sempat ada wacana untuk kembali menggelar balapan, namun pihak MotoGP belum mengeluarkan jadwal tersebut karena menunggu rilis jadwal dari Formula 1.

Baca Juga: Fernando Alonso Ungkap Siapa Sosok yang Dianggap Rekan Terbaiknya Selama Ini

Untuk mengisi waktu-waktu kosong seorang Jorge Lorenzo, MotoGP.com ajak sang pemalap untuk melakukan tanya jawab.

Pertanyaan pertama diluncurkan, Lorenzo disuruh mendefinisikan dirinya secara singkat.

Lorenzo merespon dengan cepat "Kompetitif, perfeksionis, dan ingin tahu," ujar Lorenzo dilansir SportFEAT.COM dari MotoGP.com.