Find Us On Social Media :

Sempat Bungkam, PSSI Akhirnya Buka Suara soal Jadwal Pelaksanaan Piala Dunia U-20 2021

Logo yang digunakan PSSI dalam bidding Piala Dunia U-20 2021 di Indonesia

SportFEAT.COM - Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), menyatakan pelaksanaan Piala Dunia U-20 2021 masih berjalan sesuai jadwal.

Pandemi COVID-19 membuat berbagai aktivitas sepak bola nasional berhenti total, termasuk kompetisi Liga 1 dan Liga 2.

Tak hanya itu, agenda timnas Indonesia yang sudah dirancang seperti pemusatan latihan juga mengalami kegagalan.

Berbagai timnas kelompok umur mulai dari U-16 hingga level senior harus gigit jari lantaran kegiatan yang telah direncanakan gagal total.

Padahal, mereka akan dihadapkan dengan turnamen berskala internasional dalam waktu dekat ini.

Baca Juga: Robert Alberts Khawatir Persib Bandung Kehilangan Sentuhan Terbaiknya Akibat Jeda Panjang Liga 1

Sebagai contoh timnas U-19 Indonesia yang dipersiapkan mengikuti Piala Asia U-20 2020 dan Piala Dunia U-20 2021.

Skuad besutan Shin Tae-yong itu hingga kini masih dibuat bimbang soal jadwal pelaksanaan turnamen itu, khususnya Piala Dunia U-20 2021.

Sempat beredar kabar jika gelaran pesta sepak bola terbesar di dunia level kelompok umur itu bakal ditunda.

Akan tetapi, PSSI selaku pihak yang bertanggung jawab atas terselenggaranya Piala Dunia U-20 2021 akhirnya buka suara.