Find Us On Social Media :

Berkat Real Madrid, Pria Ini Jadi Supir Bus Paling Beruntung di Dunia

Mantan supir bus Real Madrid, Fernando Manso.

Baca Juga: Louis Van Gaal Sebut Salah Satu Petinggi Mantan Manchester United Seperti Setan

Hal itu pula yang membuar Fernando Manso menjadi supir bus paling beruntung di dunia.

Pasalnya, pada awal dirinya bekerja di Real Madrid, klub tersebut berstatus Los Galacticos.

Pada periode tersebut, Los Blancos diperkuat banyak pesepak bola top dunia seperti Zinedine Zidane, David Beckham, Luis Figo, hingga sang ikon Raul Gonzalez.

Namun dari empat belas tahun mengabdi, Manso menyebut ada satu momen yang tak pernah dilupakannya, yakni final Liga Champions 2002.

Saat itu, Real Madrid berjumpa dengan Bayern Leverkusen, yang masih diperkuat Michael Ballack dan kiper legendaris Hans-Joerg Butt.

Di partai puncak yang digelar di Hampden Park, Glasgow itu, Fernando Hierro dan kolega berhasil membungkam Leverkusen.

Baca Juga: Kuat Bertahan, Ternyata Virgil van Dijk Tak Lebih Hebat dari Jordan Henderson Soal Ini

"Perjalanan terpanjang yang saya lakukan adalah saat ke Skotlandia untuk final Liga Champions. Saat itu kami harus menempuh jarak 11.000 km," kata Manso.

"Namun, semua terbayar karena saya ingat bahwa saya tiba di Madrid dua hari setelah final dan langsung pergi ke Plaza Cibeles.

"Saya mengelilingi air mancur dua kali sebelum pergi ke garasi untuk memarkir bus," imbuhnya, dikutip SportFEAT.com dari Marca.

Baca Juga: Keterlambatan Gaji Tim Pelatih Timnas Indonesia Jadi Sorotan Media Asing

Setelah era Los Galacticos jilid pertama, Manso ternyata juga pernah merasakannya untuk kedua kalinya.

Tercatat, dirinya pernah menjadi sosok yang membawa pemain sekaliber Cristiano Ronaldo, Ricardo Kaka, Gareth Bale hingga Karim Benzema.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on