Find Us On Social Media :

Demi Olimpiade Tokyo 2020, Malaysia Rela Panggil Lagi Ganda Campuran Terbaiknya ke Pelatnas

Demi Olimpiade Tokyo 2020, Malaysia Rela Panggil Kembali Ganda Campuran Terbaiknya ke Pelatnas

Di bawah mereka masih ada dua pangan pelatnas Malayisa lain, Goh Soon Huat/Shevon Jamie Lai dan Tan Kian Meng/Lai Pei Jing.

Salah satu dari dua pasangan ini nampaknya ditargetkan BAM untuk menemani Chan/Goh ke Olimpiade Tokyo 2020.

Chan Peng Soon/Goh Liu Ying sendiri sudah keluar dari pelatnas Malaysia dan beralih menjadi pasangan independen sejak 2018 lalu.

Baca Juga: Indonesia Pernah Miliki Klan Triple Arbi dalam Kesuksesan Meraih Piala Thomas

"Status Peng Soon/Liu Ying (ke Olimpiade) memang hampir pasti. Saya percaya BWF akan berlaku adil ke semua pemain, tidak akan ada perubahan signifikan selama kualifikasi Olimpiade," kata Kepala Pelatih BAM, Wong Choong Hann dilansir SportFEAT.com dari Berita Harian.

"Kehadiran mereka berlatih bersama pemain pelatnas sudah pasti menghadirkan hal positif,"

"Ini juga akan memberikan situasi win-win solution kepada kedua belah pihak," imbuh Wong.

Baca Juga: Tak Banyak Berharap, Viktor Axelsen Sebut Kompetisi BWF 2020 Sudah 'Berakhir'

Selama masa pandemi virus Corona, Chan/Goh memang mau tidak mau harus bergantung pada sponsor mereka lantaran tak bisa mengikuti kompetisi apapun.

Porsi latihan mereka sebagai pemain independen pun terbatas.