Find Us On Social Media :

Keputusan Bulu Tangkis Malaysia Tunjuk 4 Kepala Pelatih dari Indonesia Dapat Nyinyiran Pedas

Legenda bulu tangkis Malaysia, Razif Sidek menyidir keras penunjukan empat pelatih Indonesia di BAM.

Satu-satunya sektor yang dikepalai oleh pelatih Malaysia adalah ganda putri, yang akan dijabat oleh Chan Chong Min, yang juga terhitung wajah baru di BAM.

Melihat adanya empat Kepala Pelatih asal Indonesia yang menjabat, BAM pun mendapat sindiran keras dari salah satu legenda Malaysia, Razif Sidek.

Mantan ganda putra top Negeri Jiran itu berkomentar cukup nyinyir dengan keputusan BAM yang memilih empat pelatih asal Indonesia.

Baca Juga: Selama Karantina, Jonatan Christie Tak Luput Kebagian Jadwal Piket

"Ini itu tim Indonesia atau apa?" ucap Razif Sidek dilansir SportFEAT.com dari The Star.

"Fenomena seperti ini belum pernah terjadi sebelumnya. Saya tidak merasa bahwa BAM pernah membuat keputusan begini," ucap dia.

Lebih lanjut, Razif Sidek merasa bahwa keputusan memboyong empat pelatih asal Indonesia sebagai Kepala Pelatih cukup gegabah.

Baca Juga: Flandy Limpele Jadi Pelatih Asing Ketiga India yang Membelot ke Negara Lain

Mantan partner Jalani Sidek itu merasa bahwa sebenarnya masih banyak pelatih lokal Negeri Jiran yang seharusnya bisa duduk di jabatan itu.

"Apakah betul sama sekali tidak ada pelatih lokal di sini yang bisa jadi Kepala Pelatih? Kita (Malaysia -red) ini kan termasuk negara bulu tangkis yang cukup top," kata Razif.

"Kita tidak seharusnya terlalu bergantung pada pelatih dari negeri tetangga," imbuhnya.

Dalam kepengurusan BAM yang baru ini, memang ada beberapa pergeseran pelatih.