Find Us On Social Media :

Eks Kiper Barcelona Ini Ternyata Hanya Punya Satu Jersey Blaugrana Simpanan di Rumahnya

Victor Valdes dalam perayaan keberhasilan Barcelona menjuarai Liga Champoions 2009 di Stadion Olympi

Pada saat itu Barcelona sukses menjadi jawara setelah berhasil menumbangkan Arsenal yang bermain hanya dengan 10 pemain saja.

"Sejauh ini hanya inilah (Jersey musim 2005/2006) satu-satunya benda yang saya simpan dari hasil karier sepak bola," ujar Valdes dilansir SportFEAT.COM dari Marca.

Valdes sendiri memiliki alasan kuat kenapa hanya jersey tersebut yang ia koleksi dan mengapa ia pada akhirnya memilih jersey tersebut.

Baca Juga: Pemain Naturalisasi Persib Bandung Merasa Hampa Karena Jeda Kompetisi Musim Ini

Dirinya berujar partai final kontra Arsenal tersebut merupakan titik balik dirinya dalam karier sepak bola,

Setelah sebelumnya Valsed hanya menjadi bahan kritikan karena masih anak bawang di Barcelona.

"Saya banyak dikritik di awal karier saya di Barcelona, tanpa laga final itu karier saya di Barcelona tak akan panjang," ujar Valdes.

Bersama Barcelona Valdes tercatat sudah mempersembahkan 21 gelar di semua kompetisi yang diikuti Barcelona.

Valdes yang meninggalkan Barcelona pada tahun 2014 sempat menjajal kerasnya Liga Inggris bersama Manchester United dan Middelsbrough.

Baca Juga: Cerita Karl Power, Penyusup Paling Terkenal dalam Sejarah Manchester United

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom) on