Find Us On Social Media :

Pertama Kalinya, Ajang Maraton Terbesar di Dunia Ini Terpaksa Dibatalkan Akibat Virus Corona

Boston Marathon Logo

SportFEAT.COM- Boston Marathon yang merupakan lomba maraton bergengsi di dunia untuk pertama kalinya dibatalkan karena alasan pandemi Virus Corona.

Lagi dan lagi, pandemi Virus Corona kembali memakan korban, kali ini yang menjadi korban adalah sebuah kegiatan olahraga.

Tak tanggung-tanggung event olahraga terbesar dicabangnya ini harus dibatalkan karena pandemi Corona.

Baca Juga: Obati Rasa Kangen, Jepang Buat Aplikasi Suporter Daring

Event olahraga yang dimaksud adalah Boston Marathon, dimana event ini merupakan yang paling bergengsi untuk marathon, biasanya diikuti lebih dari 30.000 pelari dari seluruh dunia.

Event yang pertama kali dimulai pada tahun 1897 ini kini untuk pertama kalinya harus dibatalkan.

Pembatalan Boston Marathon ini sendiri dikonfirmasi langsung oleh Wali Kota Boston Marty Walsh dalam aklun media sosialnya.