Find Us On Social Media :

Imbas Pertengkaran dengan Presiden UFC, Jon Jones Berniat Melepas Sabuk Gelar Juara MIliknya

Petarung UFC kelas berat ringan, Jon Jones.

Petarung asal Amerika Serikat itu bahkan menantang White ke meja hijau dan memanggil pengacaranya untuk membuktikan ucapan dia.

Jones terus menuangkan kekesalannya melalui cuitan akun twitter miliknya.

Baca Juga: Justin Gaethje Enggan Pensiun Kalau Belum Bisa Kalahkan Tiga Nama Petarung Ini

Imbas dari perdebatan yang tak kunjung menemui ujungnya ini adalah kemarahan Jones.

Ia bahkan berniat melepas sabuk gelar juara kelas berat ringan miliknya yang sudah ia pegang sejak Oktober 2018.

Pernyataan Jones soal keinginan melepas gelar juara tersebut pun agaknya bukan main-main.

Baca Juga: Anthony Joshua Sudah Tandai Tyson Fury dalam Pertarungan Akbar Tahun Depan

Dilansir SportFEAT.com dari MMA Fighting, sumber terdekat mengatakan bahwa situasinya memang sedang tidak kondusif, namun Jones tampaknya siap untuk menyerahkan sabuk yang dia pertahankan selama ini.

Hal ini juga terlihat dari cuitan Jones yang menyarankan bahwa perebutan sabuk gelar berat ringan bisa diambil dari pertarungan baru antara Dominick Reyes versus Jan Blachowicz.

Jon Jones sendiri tahun ini baru saja berhasil mempertahankan gelar kelas berat ringan pada Februari 2020 lalu.

Ia berhasil mengalahkan Reyes dan kembali jadi yang terhebat di kelas berat ringan pada ajang UFC 247.

(*)